Cycling For All Awali Kemeriahan Tour de Linggarjati

Kamis 27-10-2016,17:03 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

KUNINGAN - Rangkaian perhelatan akbar Tour de Linggarjati diawali dengan acara bersepeda santai atau Cycling for All yang diikuti seluruh atlet bersama para pegawai Pemkab Kuningan dan masyarakat, Kamis (27/10) pagi.   Mengambil start dan finish di Taman Pandapa Paramarta, para peserta menggowes sepedanya berkeliling wilayah Kuningan kota dengan jarak tempuh sekitar 6 kilometer. Tampak Bupati Kuningan Acep Purnama turut serta dalam sepeda santai yang diikuti ratusan warga dan atlet dalam dan luar negeri tersebut.   Bupati Kuningan Acep Purnama dalam sambutan sebelum melepas peserta Cycling for All mengungkapkan, Tour de Linggarjati menjadi sarana bagi Kabupaten Kuningan untuk meningkatkan eksistensinya di mata nasional dan dunia. Oleh karena itu dia mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Kuningan untuk turut menyukseskan even tahunan tersebut.   \"Saya mengajak kepada seluruh masyarakat untuk menjadi tuan rumah yang baik. Mari Kita tebarkan semangat sportivitas untuk semua”,\" ujar Acep.   Kegiatan bersepeda santai para atlet dan masyarakat tersebut berakhir di Lapangan Pandapa Paramartha yang dijadikan lokasi pameran UMKM Expo. Para peserta disuguhkan dengan berbagai poduk unggulan khas Kuningan seperti produk kuliner, kerajinan tangan hingga stand objek wisata. Selain itu, untuk menghibur para peserta sepeda santai juga digelar berbagai kesenian tradisional yang ditampilkan oleh para siswa dan kelompok seni Kuningan.   \"Tour de Linggarjati sebagai event sport tourism, menggabungkan event olahraga, budaya dan seni yang ditujukan untuk mempromosikan Kabupaten Kuningan. Kegiatan UMKM Expo ini menghadirkan produk khas lokal Kuningan untuk dikenal oleh masyarakat luas sekaligus menanamkan kecintaan produk lokal pada masyarakat Kuningan,\" ungkap Kadis Perindustrian dan Perdagangan Agus Sadeli selaku penyelenggaran UMKM Expo.   Sekedar mengingatkan, Tour de Linggarjati yang tahun ini digelar kedua kali diikuti oleh 15 klub yang delapan di antaranya merupakan peserta dari luar negeri. Adapun negara yang berpartisipasi dalam event ini yaitu Australia, Inggris, Laos, Brunei, Philippine, Malaysia, Spanyol dan Belanda. (taufik)

Tags :
Kategori :

Terkait