PSV Eindhoven vs Bayern Muenchen, Jangan Jago Kandang!

Selasa 01-11-2016,12:14 WIB
Reporter : Harry Hidayat
Editor : Harry Hidayat

EINDHOVEN – Yang dibutuhkan PSV Eindhoven untuk lolos fase Grup D Liga Champions adalah mengalahkan Bayern Muenchen Rabu (2/11) nanti. Namun, peluang mencuri poin di Philips  Stadion sangatlah minim. Pasalnya, meski bagus di level domestik, torehan Bayern jauh lebih super. Pasukan Carlo Ancelotti itu tidak terkalahkan pada lima laga terakhir dengan catatan skor setidaknya dua gol pada masing-masing pertandingan. Yang terakhir adalah ketika mengalahkan Augsburg (27/10) 3-1. Bisa jadi, Bayern bakal mencetak skor yang kurang lebih sama ketika melawat ke kandang PSV. Berbanding terbalik dengan PSV yang mengalami fase yang tidak stabil dalam enam pertandingan terakhir. Tim berjuluk Rood-witten itu menang dua kali, seri dua kali, dan sisanya menelan kekalahan. Sedangkan dari catatan pertemuan mereka, PSV hanya mampu menang sekali kontra Bayern. Mereka juga kini berada di peringkat ketiga Grup D. Meski begitu, manajer PSV Phillip Cocu tetap optimis bahwa timnya mampu melawan The Bavarian, julukan Bayern. Kemenangan melawan Vitesse (29/10) dengan skor 2-0 sedikit menambah kepercayaan  Luuk de Jong dkk. \'\'Kami harus fokus dan percaya diri untuk menghadapi lawan sekuat Bayern,\'\' kata Cocu sebagaimana dilansir UEFA. \'\'Kami memiliki peluang apabila melihat hasil positif di Belanda. Arjen Robben tentu membuat barisan pertahanan kami kesulitan, tetapi, tim kami bersiap untuk menghadapi Bayern, bukan hanya Arjen Robben,\'\' ujar manajer 46 tahun. Hanya Jurgen Locadia dan Jorrit Hendrix yang absen lantaran cedera. Sedangkan seluruh penggawa PSV dipastikan siap untuk menghadapi Bayern. Seperti Jetro Willems yang sempat mengalami cedera saat melawan Vitesse. \'\'Ini bukan Rostov atau Vitesse, ini Bayern. Kami harus melakukan sesuatu dan kami telah mendapat hasil yang bagus ketika melawan tim berat lainnya,\'\' ujar Willems. Di sisi lain, Bayern kini berada di peringkat kedua klasemen Grup D dengan mengoleksi enam poin. Selisih tiga angka dengan rival utama Atletico Madrid yang menorehkan sembilan poin. Mengusung ambisi menjadi pemuncak klasemen, Bayern tidak main-main dalam menghadapi laga tersebut. Deretan pemain terbaik siap diturunkan. Seperti Arjen Robben yang sengaja tidak dimainkan secara penuh saat melawan Augsburg. Pasalnya, Ancelotti ingin menyimpan tenaga winger 32 tahun itu untuk melawan PSV. \'\'Kami hanya ingin menang dan menjadi yang pertama di grup,\'\' kata Robben sebagaimana dilansir Reuters. \'\'Eindhoven itu seperti rumah untukku. Bersama PSV, aku memiliki dua tahun yang indah yang mana sangat penting untuk karirku sekarang,\'\' tambah pemain yang pernah berkostum PSV itu. Sayangnya, center beck Javi Martinez terpaksa absen pada laga tersebut. Menurut keterangan klub, pemain asal Spanyol itu sedang dibekap cedera paha kiri ketika bermain melawan Augsburg. Itulah sebabnya, dia langsung ditarik ke pinggir lapangan pada menit ke-29. \'\'Dia sedang tidak sehat dan merasa ada sesuatu pada ototnya,\'\' kata manajer Bayern Carlo Ancelotti sebagaimana dilansir Mundo Deportivo. \'\'Saya tidak ingin mengambil risiko,\'\' imbuh dia. Tidak hanya Martinez sejumlah pemain lainnya juga turut absen seperti Franck Ribery juga turut dibangku cadangkan lantaran masih dalam proses pemulihan cedera kaki. Selain itu, ada  Kingsley Coman, dan Niklash Dorsch. Meski tanpa mereka, Bayern sepertinya tidak akan menemui masalah. Ada Mats Hummels dan Jerome Boateng yang menjadi starter. Serta Holger Badstubber yang baru saja pulih dari cedera engkel. Sama halnya dengan Rafinha yang pekan lalu sempat mengalami cedera pangkal paha, kini sudah pulih dan siap diturunkan. \'\'Pemain kami sangat profesional dan cerdas. Mereka paham bahwa performa tidak terlalu bagus akhir-akhir ini. Arjen Robben adalah pemain yang fantastis dengan membuat dua gol di beberapa laga terakhir dan saya pikir dia bisa membantu kami (di laga ini),\'\' tutur Ancelotti. (okt)

Tags :
Kategori :

Terkait