CIREBON - Dengan berjalan kaki sejauh tiga sampai lima kilometer akan memberikan manfaat yang sangat baik bagi kesehatan tubuh. Hal itu disampaikan Kepala Dinas Kesehatan Kota Cirebon, dr H Edy Sugiarto MKes saat ditemui radarcirebon.com, Jumat (11/11). Menurutnya, jalan kaki tidak hanya sebagai olahraga yang murah. Tapi juga memberikan banyak manfaat bagi tubuh. Seperti, memperlancar aliran darah didalam tubuh. Labih dari itu, mampu memperkuat dan meningkatkan detak jantung. \"Jangan malas atau takut lelah untuk melakukan olahraga jalan kaki setiap hari, sebab manfaatnya banyak,\" ujar Edy. Selain itu, jalan kaki secara teratur juga bisa menurunkan kadar kolesterol dan gula darah dalam tubuh. Bahkan dapat mecegah osteoporosis. \"Masih banyak manfaat lain dari jalan kaki, selain hal itu. Untuk itu, mari kita membiasakan diri untuk selalu berolahraga, kalo pengen murah cukup jalan kaki saja olahraganya,\" pungkas Edy. (fazri)
Jangan Malas Jalan Kaki, Ini Manfaatnya
Jumat 11-11-2016,22:05 WIB
Editor : Husain Ali
Kategori :