Walikota Cirebon: Kasus Ahok Membawa Hikmah

Rabu 30-11-2016,20:00 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

CIREBON – Ribuan orang menyesaki Alun-alun Kejaksan Kota Cirebon. Mereka datang untuk mengikuti Apel Nusantara Bersatu yang serentak digelar di berbagai kota di Indonesia, Rabu (30/11). Upacara akbar itu digelar dengan tujuan memperkokoh semangat persatuan dan kesatuan bangsa.

Mulai dari aparat Polri, TNI, ormas pemuda, ormas Islam, mahasiswa, pelajar SMA membaur dan serentak menggunakan ikat kepala berwarna merah putih.

Komandan Korem 063/SGJ, Kolonel Inf Bahram mengatakan, seremoni besar-besaran itu digelar untuk menunjukan persatuan dan kekuatan negara dari ancaman yang berpotensi memecah belah keutuhan bangsa.

“Indonesia miliku milikmu milik kita semua. Untuk itu ayo kita tingkatkan kebesaran dan persatuan dalam rangka tegaknya NKRI. Dan mari kita tingkatkan keamanan, perdamaian dan kesejahteraan bangsa kita Itu tujuan dari pada kegiatan hari ini,” ungkap Bahram.

Sementara itu, Walikota Cirebon, Nassrudin Azis menuturkan bahwa dengan adanya kejadian unjuk rasa terkait penistaan agama yang dilakukan Gubernur Jakarta, Ahok terdapat hikma di balik itu semua. Di mana, masyarakat Indonesia mulai kembali mengeratkan persatuan dan kesatuan, serta, sadar bahwa akan  nilai Bhinneka Tunggal Ika. “Mudah-mudahan hikmah ini akan membawa Indonesia kedepan semakin bersatu dan semakin kuat,” tutur Azis.

Apel akbar itu merupakan gerakan persatuan yang digagas Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo, dan mendapat dukungan dari pucuk pimpinan Korps Bhayangkara, Kapolri Jenderal Tito Karnavian.(fazri)

Tags :
Kategori :

Terkait