CIREBON - Pemerintah Kota Cirebon menggelar rotasi dan mutasi penyesuaian Struktur Organisasi dan Tata Kerja (SOTK). Sebanyak 738 pejabat mulai dari Eselon II, III, VI itu langsung dilantik oleh Walikota Cirebon, Nasrudin Azis yang digelar Sport Hall Bima, Jumat (30/12). Azis menjelaskan dari 738 pejabat yang dilantik terdiri dari Eselon II 30 Pejabat Tinggi Partama, Eselon III 128 Pejabat Administrator , Eselon IV 580 Pejabat Pengawas. “Rotasi dan mutasi ini merupakan sebuah konsekuensi dari terbitnya Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2016 tentang Perangkat Daerah yaitu perubahaan SOTK lama ke SOTK baru. Sehingga mutasi dan rotasi kali ini bersifat menyeluruh,” kata Azis. Azis berharap, dengan adanya perubahan SOTK itu, para PNS mampu bekerja lebih baik lagi serta bertanggungjawab atas jabatan yang telah diterima oleh mereka. “Kalau pun ada yang kecewa dan tidak puas itu adalah sesuatu logis dari pada sebuah rotasi dan mutasi,” ungkap Azis.(fazri)
738 Pejabat Kena Rotasi, Azis: Wajar Kalau Ada yang Kecewa
Jumat 30-12-2016,22:36 WIB
Editor : Dian Arief Setiawan
Kategori :