HAB Ke-71 Kemenag: Bersih dan Lebih Dekat Melayani

Rabu 04-01-2017,09:15 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

CIREBON - Kementrian Agama Republik Indonesia (Kemenag RI) Kota Cirebon menggelar Apel Hari Amal Bakti (HAB) ke-71, Selasa (3/1). HAB ke-71 Kemanag itu mengusung tema Bersih Melayani dan moto Lebih dekat Melayani. Apel yang dilaksanakan di Lapangan MAN 1 Kota Cirebon itu diikuti seluruh jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bernaung di Kemenag Kota Cirebon. Sekertaris Daerah (Sekda) Kota Cirebon, Asep Dedi sebagai Inspektur upacara dalam sambutannya menyampaikan, pembentukan Kemenag 3 Januari 1946 merupakan peristiwa penting dan bersejarah bagi negara. Terbentuknya Kemenag menunjukkan bahwa Indonesia negara yang religius dan nasionalis. “Seperti diketahui agama tidak dapat dipisahkan dari kehidupan berbangsa dan bernegara. Semangat dan motivasi keagamaan adalah sumber kekuatan negara ini dalam meraih kemerdekaan, mempertahankan kedaulatan nasional dan menjaga keutuhan NKRI,” jelas Asep. Toleransi dan kerukunan, lanjut Asep, bukan milik salah satu golongan umat beragama semata. Tetapi harus menjadi milik semua golongan, dan berlaku untuk semua pemeluk agama, saling menghormati dan saling menghargai. Indentitas antarumat beragama harus terus dijaga dalam upaya melindungi keutuhan negara. “Saya berharap peringatan ulang tahun Kemenag ini, semakin memperkuat komitmen kita semua terhadap intergritas, etos kerja sebagai pelayan masyarakat dan pengayom semua umat beragama,” harap Asep. Apel itu merupakan puncak dari semua kegiatan yang dilakukan sejak beberapa minggu lalu. Pada acara itu juga diserahkan Piagam Satya Lencana serta hadiah-hadiah lomba dalam rangka HAB Kemenag ke-71. (fazri)

Tags :
Kategori :

Terkait