Girang Bertemu Bupati Sunjaya, Pelajar: Pakkk Minta Foto!

Minggu 05-02-2017,09:00 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

CIREBON - Bupati Cirebon Drs H Sunjaya Purwadisastra MM MSi menjadi idola para pelajar. Hal itu terlihat sesaat setelah keluar dari ruangan pertemuan di Kecamatan Waled. “Pakkk minta foto!!” seru tujuh pelajar sambil mendekati sang bupati, Jumat (3/2). Wajah girang dan sumringah tergambar jelas dari wajah para pelajar tersebut, tatkala Sunjaya tanpa sungkan melayani proses swafoto tersebut. “Ayo, ayo!! Sabar, semuanya bisa foto, mana kameranya,” cetus Sunjaya kepada para pelajar tersebut. Padahal sebelumnya, saat di dalam ruangan, Sunjaya harus melayani satu persatu warga dan panitia dari kecamatan yang meminta foto bersama dirinya. Jika dihitung, tak kurang dari 50 orang yang foto bersama bupati. Beberapa saat kemudian, para palajar tersebut terlihat sibuk mengambil gambar dengan ponsel pintarnya. Beberapa pose pun dicoba. Tak puas dengan satu pose, para pelajar tersebut terus mencoba pose yang lain hingga sejumlah warga sekitar yang hendak minta foto bersama dengan bupati, harus bersabar nunggu giliran. “Sudah belum dek, cukup ya??” tanya Sunjaya dengan sabar kepada para pelajar tersebut. Sesudahnya, para pelajar tersebut langsung undur diri sambil mencium tangan sang bupati. “Makasih ya pak,” ujar para pelajar tersebut. Ditemui usai berfoto dengan bupati, Dian (17) salah satu pelajar yang ikut berswafoto itu mengaku bangga bisa foto bareng dengan bupati. Foto itu akan segera ia unggah ke akun facebooknya agar teman-temannya di media sosial tahu. “Biasanya lihat di berita saja koran Radar, atau lihat di RCTV. Tapi ini bisa lihat langsung ketemu. Tadi minta foto buat kenang-kenangan, ternyata orangnya ramah dan tidak galak,” tuturnya. Setelah melayani permintaan foto dengan para pelajar, warga lainnya pun buru-buru meminta berfoto dengan Sunjaya sebelum sang bupati meninggalkan lokasi. (dri)    

Tags :
Kategori :

Terkait