Tanggul Kali Cimanuk Indramayu Sudah Mengkhawatirkan

Sabtu 25-02-2017,15:05 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

INDRAMAYU - Kondisi Tanggul Cimanuk yang ada di Desa Sukaperna, Kecamatan Tukdana, Kabupaten Indramayu, semakin kritis. Itu setelah Kali Cimanuk pada akhir Januari 2017 meluap. Warga sekitar Kali Cimanuk pun khawatir. Karena lokasi tanggul sudah amat dekat dengan Jalan Raya Sukaperna-Tukdana. Bahkan, ketika Kali Cimanuk meluap air dapat limpas ke jalan raya dan masuk ke permukiman warga. Pantauan Radar, di tanggul Cimanuk Desa Sukaperna terdapat satu titik yang rawan jebol saat Kali Cimanuk meluap. Kuwu Sukaperna Khasanudin mengungkapkan, sudah berupaya melakukan penanganan untuk mengatasi tanggul yang selalu longsor ketika Kali Cimanuk meluap. Bahkan saat ini di antara tanggul dengan jalan raya hanya berjarak kurang lebih 7 meter. Khasanudin mengaku sering menguruk sampai dipasang tanggul darurat dengan karung yang diisi tanah. Tapi, tetap saja tidak mampu menahan air ketika Kali Cimanuk meluap. \"Apalagi akhir-akhir ini Kali Cimanuk seriang meluap. Pada bulan kemarin saja ketika di Kuningan kebanjiran, Kali Cimanuk juga ikut meluap, ya air sampai limpas ke jalan raya. Ada juga yang masuk ke permukiman,” ujarnya. Menurut Khasanudin, untuk mengatasi hal yang tidak diinginkan pemerintah desa selalu meninjau perkembangan kondisi tanggul. Kemudian berkoordinasi dengan pihak terkait. Pemerintah desa juga membentuk tim yang terdiri dari pamong desa untuk terus berjaga ketika Kali Cimanuk kembali meluap. Terlebih musim sekarang curah hujan masih cukup tinggi. \"Sehingga kami harus terus memantau perkembangan kondisi tanggul selain membuat tanggul darurat untuk mencegah air tidak masuk kejalan dan pemukiman warga,” ujar Khasanudin. Meski sudah berkoordinasi, tapi sampai saat ini diakuinya, belum ada tanda tanggul di wilayah desa yang akan dibenahi pihak terkait. Kecamatan Tukdana sendiri ada tiga titik tanggul yang kritis. Yaitu di Desa Sukaperna, Desa Pagedangan dan Desa Rancajawat. (oni)

Tags :
Kategori :

Terkait