Galang Kebersamaan, Wabup Minta Bola Voli Terus Digalakkan

Senin 13-03-2017,05:05 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

KUNINGAN - Wabup Dede Sembada menekankan agar olahraga berbasis masyarakat seperti bola voli terus digalakkan, khususnya di lingkungan sekolah. Pasalnya, olahraga bola voli bisa menjadi wahana kebugaran dan kesehatan masyarakat. Kemudian, olahraga bola voli juga menumbuhkan semangat kepeloporan. Lebih dari itu meningkatkan jiwa nasionalisme serta komitmen membangun daerah. Di samping itu, olahraga bola voli murah meriah alias tidak memerlukan biaya yang mahal. Terlebih hampir di setiap desa ada lapangan bola voli. Menurut Wabup Dede, olahraga bola voli sebenarnya sangat diminati masyarakat. Dirinya sering melihat di beberapa desa suka ada latihan voli yang terkadang diikuti kaum perempuan. “Bola voli ini termasuk olahraga prestasi yang digemari masyarakat. Untuk itu saya minta agar terus digalakkan guna menggalang kebersamaan serta kesetiakawanan sosial di lingkungan masyarakat,” kata Dede di pembukaan acara Spenda Cup 2017 SMPN 2 Cibingbin belum lama ini. Acara Spenda Cup 2017 selain menggelar turnamen bola voli juga melombakan Mapel Kelas VI, lomba menyanyi pop sunda dan jalan sehat yang umumnya diikuti pelajar SD Kelas VI. Wabup merasa bangga atas prakarsa SMPN 2 Cibingbin yang terus berupaya keras dalam menumbuhkan kecintaan pelajar khususnya olahraga dan kesenian daerah. Hal itu merupakan modal berharga untuk membina generasi penerus yang tangguh, sehat rohani dan jasmani. Karena itu, dia berharap agar dalam pelaksanaannya sukses serta menghasilkan atlet berprestasi yang nantinya mengharumkan nama sekolah maupun Kabupaten Kuningan. “Semoga kegiatan ini dapat dijadikan sebagai ajang untuk meningkatkan prestasi. Kemudian bisa bersaing di kancah nasional maupun internasional. Dengan berlatih keras, disiplin tentu akan membentuk atlet berkualitas yang membawa nama baik sekolah maupun daerah Kabupaten Kuningan,” harapnya. (ags)

Tags :
Kategori :

Terkait