Hero Cup II Segera Digelar

Kamis 18-10-2012,10:18 WIB
Reporter : Dedi Darmawan
Editor : Dedi Darmawan

CIREBON – Anggota fraksi Partai Demokrat DPR RI Ir H E Herman Khaeron (Hero) berencana kembali menggelar kejuaraan sepak bola bertajuk Hero Cup II, pertengahan November mendatang. Even tersebut ditujukan untuk tim-tim sekolah setingkat SMA di Kota dan Kabupaten Cirebon. Ketua panitia Hero Cup II, Toto Sugiharto SE mengungkapkan, even ini digelar sebagai wujud pembinaan sepak bola yang kontinyu. Hero Cup II menurutnya juga sebagai upaya untuk meningkatkan mutu pemain sepak bola di wilayah Kota dan Kabupaten Cirebon. Untuk mewujudkannya, diperlukan even yang kompetitif dan berkesinambungan. “Hero Cup II bekerjasama dengan Dinas Pendidikan, Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda dan Olahraga, serta Pengcab PSSI di kota dan kabupaten,” ungkap Toto di Graha Pena Radar Cirebon, Rabu (17/10). “Hero sebagai penggagas akan memberikan penghargaan sebagai bentuk motivasi kepada peserta agar tampil maksimal dan berprestasi,” sambungnya. Yang bakal menarik minat tim dan pemain, Hero Cup II juga sekaligus sebagai ajang seleksi pemain yang nantinya akan diikutkan dalam program Tunas Garuda Demokrat. Pemain-pemain yang masuk dalam tim Tunas Garuda Demokrat sebelumnya pernah menjajal dua tim London di English Premier League (EPL), Arsenal dan Fulham. Meski khusus untuk pelajar, namun panitia Hero Cup II menetapkan batas usia untuk pemain. Hero Cup II bisa diikuti oleh pemain-pemain dengan kelahiran maksimal 1 Januari 1995. Pendaftaran peserta dimulai 1-15 November dan pertandingan mulai digelar 17 November mendatang di Stadion Ranggajati Kabupaten Cirebon dan Stadion Bima Kota Cirebon. “Sepak bola menjalin persatuan dan kesatuan untuk memajukan nama daerah. Sehingga kami berharap peran aktif pihak terkait, peserta, dan juga masyarakat. Semoga kejuaraan ini tak hanya melahirkan juara dan juga pemain-pemain pilihan, tetapi juga bisa melahirkan karakter-karakter unggul manusia Indonesia,” pungkas Toto. (mik)

Tags :
Kategori :

Terkait