Luar Biasa, Timnas Indonesia U-15 Hajar Singapura U-16 dengan Selusin Gol

Minggu 11-06-2017,07:35 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

JAWA BARAT – Dua kemenangan kembar Timnas Indonesia pada Kamis lalu (8/6) membuat geger pecinta sepak bola Indonesia. Nah, tadi malam di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat, Timnas Pelajar U-15 membuat rekor fantastis. Ya, tim binaan Kemenpora RI itu menghajar Singapura U-16 dengan selusin gol. Tentunya, kemenangan ini melampaui rekor Timnas U-16 asuhan Fachri Husaini dan U-22 asuhan Luis Milla. Timnas U-16 mengalahkan Timnas U-16 Singapura dengan skor 4-0. Lalu U-22 menghajar Kamboja 2-0. Timnas Pelajar Indonesia unggul 5-0 di babak pertama. Tim yang diproyeksikan ke Gothia Cup 2017 di Tiongkok tersebut mampu mencetak tujuh gol tambahan pada babak kedua. Alhasil, Timnas Pelajar Indonesia menang sangat telak 12-0 dari Timnas U-16 Singapura yang dipersiapkan tampil di Piala AFF U-16 2017 di Thailand, awal Juli mendatang. Ke-12 gol timnas Pelajar Indonesia masing-masing dipersembahkan oleh Deka M Toha menit 19, 27, 56, 68 dan 61. Kemudian Kaka Dwi Guna menit 34, Dika Erpiansya menit 43 dan 45, Muhammad Bangkit menit 68, Rabbani Tasnim Shiddiq menit 70, serta Muhammad Fadil menit ke-74 dan 87. Encang memuji kualitas permainan yang ditampilkan skuadnya. Menurutnya, anak asuhnya memang layak meraih kemenangan besar karena tampil lebih baik. “Kami tidak mau terbuai dengan kemenangan besar ini. Tim kita secara individual memang lebih unggul namun belum maksimal dalam penyelesaian akhir dan kerjasama tim,” tutur Encang dikutip Bola.net. “Kami dari tim pelatih tetap akan melakukan evaluasi agar anak-anak bisa bermain lebih maksimal dalam pertandingan berikutnya,” imbuhnya. Asisten Pelatih Timnas U-16 Singapura, Syahrin Sahir mengakui Indonesia tampil lebih baik dari Singapura. Menurut Syahrin, dalam laga tadi malam, skuadnya bermain jauh di bawah level itu dikarenakan faktor kelelahan. “Dalam tiga hari kami harus bertanding dua kali. Tentu itu sangat menguras tenaga pemain. Kelihatan dalam pertandingan tadi mereka kalah secara fisik dan dan kecepatan dari pemain Indonesia. Kami sudah berusaha untuk bermain lebih rapat untuk mengatasi kelemahan fisik, tetapi tetap kesulitan membendung serangan yang dilancarkan para pemain Indonesia,” kata Syahrin. “Ini uji coba internasional pertama buat tim kami. Setelah ini kami akan melakukan evaluasi menyeluruh. Hanya saja dengan mepetnya waktu jelang tampil di Piala AFF U-16 di Thailand awal Juli mendatang. Tentu kami harus mencari skala prioritas yang mana yang harus kami dahulukan untuk diperbaiki,” tukas Syahrin. (net/mid)

Tags :
Kategori :

Terkait