Trio MNC Menggila, PSG Gilas Bayern Munchen

Kamis 28-09-2017,23:15 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

PARIS – Dua kandidat juara Liga Champions musim 2017/2018, Paris Saint-Germain dan Bayern Munchen bentrok di Parc des Princes, Paris, Kamis (28/9/2017) dini hari WIB. Tak disangka PSG bikin Bayern seperti tim kacangan dengan menggilas jawara Bundesliga itu tiga gol tanpa balas. Trio MNC (Kylian Mbappe, Neymar dan Edinson Cavani) kembali jadi aktor utama kemenangan PSG kali ini. Mbappe memang tidak mencetak gol pada laga ini, namun pemain 18 tahun itu jadi kreator terciptanya gol Cavani dan Neymar. Satu gol lainnya dicetak Dani Alves setelah memaksimalkan umpan Neymar. Kemenangan ini mengukuhkan posisi PSG di puncak klasemen Grup B dengan 6 poin. Mereka telah mencetak 8 gol tanpa kebobolan. Sementara Bayern di peringkat dua terpaut tiga poin dari PSG. Perolehan poin Bayern kini disamai Celtic yang dipertandingan lain mengalahkan Anderlecht. Pada laga dini hari tadi, PSG mampu unggul cepat saat laga baru menginjak menit ke-2. Berawal dari tusukan Neymar dari sisi kiri. Pemain termahal dunia itu kemudian menyodorkan umpan datar ke mulut gawang, di mana Alves muncul dari belakang untuk menuntaskannya menjadi gol. PSG menggandakan keunggulan pada 31 lewat sepakan terukur Cavani. Gol ini diawali ketika Mbappe menerima bola sodoran di sisi kiri kotak penalti Bayern. Wonderkid Prancis itu kemudian membalikkan badan untuk menyodorkan umpan manja kepada Cavani yang sepakan kerasnya bersarang di sudut kiri atas gawang Sven Ulreich. Keunggulan 2-0 PSG ini bertahan hingga babak pertama usai. Sepanjang paruh pertama ini, Bayern tampak begitu kesulitan menembus pertahanan PSG, di sisi lain kombinasi Mbappe, Cavani dan Neymar selalu jadi ancaman berbahaya pertahanan Bayern. Di paruh kedua, PSG masih bisa menambah satu gol. Kembali Mbappe memberi jawaban kenapa PSG harus merogoh kocek dalam-dalam untuk mendatangkannya dari Monaco. Tepatnya pada menit 63, Mbappe membelah pertahanan Bayern lewat sebuah gocekan memukau sebelum mengirim umpan datar ke mulut gawang. Bola sempat mengenai kaki Martinez, lalu rebound disambar Neymar dari jarak dekat. 3-0 PSG menjauh. Bayern seolah mati kutu. Mereka kesulitan menemukan celah minimal untuk memperkecil ketinggalan. Arturo Vidal sempat membobol gawang Alphonse Areola pada menit 67 tapi dianulir karena dianggap offside saat menerima umpan sundulan Robert Lewandowski. Hingga laga berakhir skor 3-0 untuk PSG tidak berubah. (fat/pojoksatu)

Tags :
Kategori :

Terkait