Sarapan ala Gaya Hidup Sehat

Minggu 01-10-2017,07:33 WIB
Reporter : Harry Hidayat
Editor : Harry Hidayat

MESKI dianjurkan, tidak semua orang menjalankan rutinitas makan pagi atau sarapan. Kalaupun iya, menunya beda-beda sesuai selera. Nasi kuning dan bubur sudah menjadi ikon sarapan di manapun. Belakangan, tren gaya hidup sehat juga berlaku untuk menu sarapan. Di Cirebon ada Healthy Breakfast yang biasa dikonsumsi bagi yang tengah menjalankan gaya hidup sehat atau program diet. Healthy Breakfast dikemas dalam jar (mug) dan harus dijaga dalam suhu dingin. Pemilik Healthy Breakfast, Willy mengatakan, isi Healthy Breakfast sangat simpel, yakni dengan bahan dasar oat (gandum). Olahannya ada dua pilihan, yaitu oatmeal dan muesli dengan tekstur gandum yang lebih utuh. Untuk muesli juga ada dried fruit dan pudding chia dari biji chia seed. Semua dicampur dengan buah segar, yoghurt dan aneka topping. Bagi yang belum terbiasa, Healthy Breakfast ini tentu tak selegit nasi kuning atau bubur ayam. Jangan salah, manfaatnya besar untuk kerja organ tubuh. Bagi yang menjalani program diet, Healthy Breakfast juga bisa dijadikan cemilan malam. \"Sarapan bisa, untuk cemilan juga bagus,\" kata Willy. Satu mug Healthy Breakfast, lanjut Willy, bisa dimix dengan berbagai isian yang mampu menambah selera. Misalnya, oat dengan susu, yoghurt, buah, almond dan gandum snack. Terpenting, dari semua bahan adalah oatmeal-nya. Sebab, gandum snack-nya seperti corn flakes atau coco crunch bisa digunakan sebagai topping. Biasanya, orang tahu oat hanya disantap bersama susu. Maka, wajar tak sedikit pula yang kurang suka oat sebagai menu sarapan. Healthy Breakfast rasanya aneh karena menjadi gabungan sajian yang enak, simpel dan menyehatkan. Oatmeal sangat bagus dikonsumsi setiap pagi sebagai sarapan pengganti nasi. Manfaatnya jangan tanya, oatmeal cocok untuk mengontrol berat badan, baik bagi pencernaan hingga mencegah stres. Willy menambahkan, sarapan sehat akan lebih baik jika didukung dengan pola hidup sehat seperti olahraga, tidur dan istirahat cukup. Pola sarapan sehat juga harus dijalankan konsisten dan kontinyu agar hasilnya lebih terasa. \"Senang juga saat banyak orang yang coba sehat ala Healthy Breakfast,\" imbuh pemilik senyum manis tersebut. (tta)

Tags :
Kategori :

Terkait