Chicken Mushroom Rosti Gurih karena Lumer

Minggu 01-10-2017,13:31 WIB
Reporter : Dedi Haryadi
Editor : Dedi Haryadi

KARBOHIDRAT tidak hanya bisa didapat dari nasi. Kentang juga menjadi alternatif untuk mendapatkan asupan karbohidrat. Agar tetap memiliki cita rasa yang enak, kentang bisa dikombinasikan dengan berbagai lauk pauk bergizi. Seperti pada menu Chicken Mushroom Rosti di Kopi Sampeu. Kentang sebagai bahan utama terlebih dahulu direbus. Tapi jangan sampai terlalu matang, kemudian diparut. Kemudian bentuk kentang bulat dan dipipihkan, masak di atas pan (wajan) sapai berwarna kecokelatan. Minyak yang digunakan sedikit saja agar tidak terlalu berminyak. Jika ingin lebih sehat, gunakan olive oil. ”Kentangnya jangan terlalu matang agar saat diparut bisa berbentuk. Tidak seperti mashed potatoes,” ujar Chef Kopi Sampeu, Mohammad Jazuli. Sedangkan untuk ayam, pilih bagian dada yang sudah dipotong-potong tipis. Potongan dada ayam tersebut dimasak bersama dengan jamur dengan menggunakan saus jamur. Setelah itu siramkan ke atas kentang yang sudah dimasak. Terakhir, baru taruh keju mozarella sebagai topping. ”Jamur yang digunakan khusus, yaitu jamur champignon atau biasa disebut jamur kancing karena bentuknya yang seperti kancing,” jelas Jazuli. Perpaduan saus jamur, menjadikan Chicken Mushroom Rosti memiliki cita rasa yang asam, manis, dan gurih menjadi satu. Ditambah dengan lelehan keju mozzarella memberikan tambahan rasa gurih yang lumer saat di makan. (swn)

Tags :
Kategori :

Terkait