Masuk Kampus, Pegadaian Gencar Adakan Literasi Keuangan

Minggu 01-10-2017,20:08 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

CIREBON - PT Pegadaian (Persero) area Cirebon gencar melakukan literasi keuangan ke sejumlah instansi. Bertajuk “Pegadaian Goes to Campus”, Pegadaian area Cirebon mengadakan seminar Pegadaian dalam Perspektif Hukum Ekonomi Syariah bersama Dr H Aan Jaelani MAg selaku dekan Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam di IAIN Syekh Nurjati. Asisten Manager Penjualan Deputi Area Cirebon PT Pegadaian (Persero) Irmansyah Dahlil mengungkapkan, kegiatan tersebut merupakan implementasi dari program Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Pegadaian sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang mendapatkan tugas untuk memberikan literasi dan inklusi di sektor jasa keuangan bagi konsumen dan atau masyarakat. ”Untuk itu, kami mengadakan literasi produk-produk Pegadaian melalui inklusi keuangan di hadapan ratusan mahasiswa kampus IAIN Syekh Nurjati,” ujar Irmansyah kepada Radar Cirebon, kemarin. Dalam isi seminarnya, Dr H Aan Jaelani MAg memberikan edukasi mengenai hal-hal yang berkaitan dengan gadai syariah. Mencakup definisi gadai, hingga unsur-unsur gadai yang sesuai dengan gadai syariah. Para mahasiswa yang hadir terlihat antusias dengan seminar tersebut. Pada sesi tanya jawab pun banyak mahasiswa yang bertanya seputar produk-produk Pegadaian. ”Literasi keuangan ini kami tujukan memang kepada mahasiswa karena ada baiknya mereka mengenal produk keuangan dan investasinya sebelum terjun langsung di masyarakat dan dunia kerja,” jelas Irmansyah. Selain gadai syariah, produk lain yang dikenalkan kepada mahasiswa adalah investasi tabungan emas. Tabungan emas menjadi produk investasi yang mudah dilakukan oleh mahasiswa. Terlebih dengan program tabungan emas, mahasiswa bisa menabung mulai dari Rp5.000 sudah dapat belajar untuk berinvestasi jangka panjang. Emas dapat menjadi alternatif pilihan investasi yang aman untuk mewujudkan kebutuhan masa depan. ”Kami berharap dengan kegiatan ini mahasiswa dapat semakin meningkatkan pemahaman literasi keuangan, khususnya melalui investasi tabungan emas,” imbuh Irmansyah. (swn)      

Tags :
Kategori :

Terkait