KUNINGAN-RSU El Syifa memperingati Hari Kesehatan Nasional ke-53 dengan menggelar acara seminar tentang Pelayanan Kesehatan Geriatri yang dibarengi pelantikan Dewan Pengurus Komisarian (DPK) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) RSU El Syifa masa bakti 2017-2022, Rabu (1/11) lalu. Hadir dalam acara tersebut Owner RSU El Syifa dr Hj Elly Wijaya Nursyam, Direktur RSU El Syifa dr Supardi, Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Kuningan serta sejumlah tamu undangan. Owner RSU El Syifa dr Hj Elly Wijaya Nursyam dalam sambutannya mengatakan profesi perawat sudah ada sejak zaman Belanda dan pelayanan seorang perawat sangat dibutuhkan pada saat ini. “Tidak hanya itu, profesi perawat juga sangat mulia pekerjaannya dan sesuai dengan mars Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI),\" ujar Elly. Ia melanjutkan, PPNI bermanfaat dan menjadi fasilitator bagi pemerintah yang benar-benar bisa dirasakan oleh seluruh masyarakat. Menurut dia, PPNI adalah satu-satunya organisasi profesi di lingkungan keperawatan yang memegang peranan yang sangat penting dalam pengembangan keperawatan untuk mewujudkan keperawatan sebagai suatu profesi yang mandiri, tangguh dan diakui oleh organisasi profesi yang lain. Setelah pengukuhan DPK Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) RSU El Syifa, acara dilanjut dengan kegiatan seminar dengan tema “Pelayanan Kesehatan Geriatri\" yang diikuti oleh para dokter dan perawat se-Wilayah III Cirebon. Hadir empat pembicara yang kompeten di bidang tersebut adalah Owner RSU El Syifa dr Hj Elly Wijaya Nursyam SpPD membahas tentang Pelayanan Geriatri di rumah sakit, Kabid P2P Dinkes Kuningan dr Eva Maya MM, membahas tentang pelayanan Geriatri di Puskesmas, Pakar Keperawatan H Mustofa MKep NERS membahas tentang Homecare Pasien Geriatri dan Pakar Nutrisi RSU El Syifa ETi Rusmiati SP membahas tentang nutrisi pasien Geriatri. Ketua Panitia acara seminar dr Febri Citra Agung mengatakan, seminar pelayanan kesehatan Geratri ini dan pengukuhan DPK PPNI RSU El Syifa ini dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional ke-53 yang jatuh pada tanggal 12 November mendatang. Dengan seminar tersebut, kata dia, bertujuan untuk memberikan informasi kepada dokter dan perawat tentang bagaimana memberikan pelayanan kesehatan kepada pasien lanjut usia baik di rumah sakit maupun puskesmas. Tujuannya, dengan semakin baik pelayanan kesehatan terhadap para pasien Geriatri tersebut maka akan berdampak pada meningkatnya angka harapan hidup lansia di Indonesia khususnya di Kabupaten Kuningan. \"Dengan semakin baik pelayanan kesehatan bagi pasien Geriatri baik di rumah sakit maupun Puskesmas, maka diharapkan para lanjut usia bisa tetap mandiri, sehat dan tetap berbahagia di usia senjanya. Perlu diketahui juga, pelayanan kesehatan Geriatri ini sudah mulai diterapkan di RSU El Syifa, dan rencanya mulai resmi dilaunching pada tahun 2018 mendatang,\" ujar Febri diamini Panitia Sie Acara Hemytra. (fik)
DPK PPNI RSU El Syifa Resmi Dikukuhkan
Selasa 07-11-2017,12:31 WIB
Editor : Dedi Haryadi
Kategori :