Marak Aksi Pembegalan, Polsek Ciwaringin Ajak Masyarakat Waspada

Kamis 16-11-2017,20:35 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

CIREBON - Kasus begal di Kabupaten Cirebon kembali marak. Hal itu dibuktikan dengan adanya korban kasus pembegalan yang terjadi di beberapa titik beberapa waktu lalu, seperti di Gegesik, Astanajapura, Susukan dan berbagai tempat lainnya. Mengantisipasi aksi pembegalan, Polsek Ciwaringin melakukan beberapa upaya untuk memberi peringatan kepada masyarakat agar lebih waspada, seperti dengan memasang spanduk kewaspadaan. Polsek Ciwaringin memasang spanduk waspada rawan begal dan jambret di sejumlah titik, diantaranya depan Gedung Bulog tepatnya di Desa Gintung Tengah, Kecamatan Ciwaringin, Kabupaten Cirebon. Pemasangan spanduk yang dilakukan oleh petugas kepolisian ini merupakan upaya untuk mangajak masyarakat agar waspada terhadap kejahatan jalanan seperti jambret dan begal. \"Memasang spanduk ini kita sudah kordinasi dengan pihak Bulog. Dengan spanduk ini setidaknya masyarakat lebih waspada dan hati-hati terhadap kejahatan begal,\" kata Kapolsek Ciwaringin, AKP Tutu Mulyana. Tutu mengimbau kepada masyarakat agar lebih waspada saat perjalanan malam hari, karena pada malam adalah waktu paling rawan terjadinya kriminalitas. (cecep)

Tags :
Kategori :

Terkait