Depresi, Pemuda Ini Nekat Gantung Diri Dalam Rumah

Jumat 24-11-2017,16:00 WIB
Reporter : Dedi Haryadi
Editor : Dedi Haryadi

MAJALENGKA-Kasus bunuh diri dengan cara gantung diri (gandir) kembali terjadi Kamis (23/11). Kali ini korbannya seorang pemuda berinisial EW berusia 27 tahun warga blok Ciandeu Desa Sidamukti, Kecamatan Majalengka. Kapolsek Majalengka Kota AKP M Suparman SH mengungkapkan, korban ditemukan menggantung di dalam rumah oleh ibu kandungnya bernama Emoh (55) sekitar pukul 08.30. Ibunya tidak mengetahui betul kronologi kejadian tersebut, karena sebelum kejadian ibu korban tengah mencari obat tradisional ke wilayah sungai Cilutung. “Sat pulang dirinya sudah melihat anaknya itu dalam kondisi tergantung dengan tali plastik,” ungkap kapolsek. Dari hasil keterangan para saksi, salah satu penyebab kenapa korban nekat mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri karena korban depresi setelah bekerja di Bogor sebagai tukang kredit dan kehilangan sepeda motor. Setelah kejadian itu korban pulang ke kampung halaman, dan menurut para tetangga korban sering berdiam diri dan jarang bergaul. “Hasil pemeriksaan sementara penyebab korban nekat gandir ialah depresi. Pihak keluarga menerima kejadian ini sebagai takdir dan korban langsung dimakamkan di pemakaman umum Desa Sidamukti,” pungkasnya. Terpisah, Kades Sidamukti Karwan sangat prihatin dengan kejadian itu dan berharap kasus serupa tidak terulang lagi. Apalagi sejauh ini Desa Sidamukti tengah berupaya sekuat tenaga mengembangkan lapangan pekerjaan. “Tinggal kreatif dan kemauan saja modalnya. Saya berharap kejadian ini tidak terulang di Desa Sidamukti, dan kepada keluarga yang ditinggalkan semoga terus diberi kesabaran,” tambahnya. (bae)

Tags :
Kategori :

Terkait