CIREBON - Harris Hotel and Conventions Festival Citylink, Bandung melakukan media visit ke Grha Pena Radar Cirebon, Senin (18/12). Kunjungan ini merupakan rangkaian media visit, setelah sebelumnya datang ke beberapa daerah. Kedatangan Harris Hotel, selain untuk memperluas jaringan media, juga misi memperkenalkan Harris Hotel kepada warga Cirebon dan sekitarnya. \"Pangsa pasar Harris Hotel bukan cuma Bandung, tetapi juga dari kota-kota di sekitarnya,\" tutur Marketing Communication Manager Harris Hotel and Conventions Citylink Ancha Apriansyah. Hotel yang berlokasi di Jalan Peta, Pasir Koja, Kota Bandung tersebut merupakan bagian dari jaringan Tauzia Hotel. Berada dalam satu kawasan antara hotel, mal dan theme park. Selain itu juga, memiliki convention centre terbesar di Jawa Barat (Jabar) dengan kapasitas 4.000 orang. Ancha mengaku okupansi dari Cirebon terbilang bagus, sebab Bandung masih menjadi tujuan wisata terdekat juga banyak orang Cirebon yang kuliah di Bandung. \"Selanjutnya kami juga rencana akan buka Hotel Harris di Semarang dan 2018 akan buka dua hotel lagi di Bandung, yakni di Gede Bage dan Dago,\" sebutnya. Kepada Radar Cirebon, Ancha sempat merasa takjub dengan perkembangan Cirebon yang begitu pesat. Menurutnya, selalu ada kemungkinan Hotel Harris akan ekspansi ke Cirebon. Namun saat ini, sementara hanya sebatas memperkenalkan fasilitas dan promo, terlebih jelang akhir tahun. Ada program tahun baru bertema Throwback to The 90\'s dengan penampilan live band, female Dj, face painting, fun games, pyro and baloon drop, street magician hingga doorprize. General Manager Radar Cirebon Syahbana menyambut kedatangan Harris Hotel and Conventions Citylink, sebab Cirebon memang banyak mengalami perkembangan khususnya secara bisnis. Wajar jika para pelaku bisnis di wilayah terdekat menyasar Cirebon sebagai pangsa pasar yang potensial untuk dieksplor lebih serius. (tta)
Harris Hotel Perluas Jaringan ke Cirebon
Selasa 19-12-2017,21:35 WIB
Editor : Dian Arief Setiawan
Kategori :