Operasi Pekat, Dua Pasangan Mesum Diciduk Satpol PP Kuningan di Kamar Kos

Kamis 01-02-2018,11:02 WIB
Reporter : Dedi Haryadi
Editor : Dedi Haryadi

KUNINGAN-Petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Kuningan menggelar razia gabungan dengan target tempat kos di wilayah Desa Sangkanurip, Kecamatan Cigandamekar, Rabu (31/1). Hasilnya, sebanyak dua pasang muda-mudi bukan muhrim diamankan petugas saat tengah berduaan di dalam kamar. Berdasarkan pantauan, kegiatan operasi tersebut digelar sore hari saat sebagian besar penghuni kamar kos sedang berada di kamar masing-masing. Kegiatan razia yang melibatkan unsur kepolisian, Kodim dan Denpom tersebut langsung difokuskan terhadap dua tempat kos di Jalan Ciputih, Desa Sangkanurip, yang selama ini dilaporkan meresahkan warga. Atas izin pemilik tempat kos, petugas mengetuk setiap kamar dan meminta penghuninya untuk menunjukkan kartu identitasnya. Bagi yang kedapatan kamar yang di dalamnya terdapat pasangan laki dan perempuan, petugas meminta keduanya menunjukkan surat nikah atau pernyataan yang menyatakan keduanya adalah pasangan resmi. Bagi yang tidak, tak ada ampun petugas langsung membawanya ke kantor Satpol PP untuk didata dan diberi arahan untuk tidak melakukan kembali perbuatan tersebut ke depannya. Hasilnya, dua pasangan mesum berhasil diciduk petugas dari salah satu lokasi tempat kos yang memiliki sekitar 50 kamar. Kemudian, petugas melanjutkan operasi ke sebuah bangunan di depan pabrik huller yang disinyalir kerap dijadikan sebagai kafe terselubung. Hasilnya cukup mengejutkan. Petugas mendapati rumah yang ditempati sepasang suami istri dan seorang anak kecil tersebut dengan fasilitas layaknya tempat karaoke dan mendapati beberapa botol minuman keras yang sudah kosong di dalamnya. Atas temuan tersebut, petugas pun meminta kepada pemilik rumah untuk menghentikan kegiatan kafe terselubung tersebut. \"Kegiatan penertiban ini merupakan tindak lanjut dari laporan masyarakat yang selama ini resah dengan keberadaan tempat kos mesum dan kafe terselubung di Jalan Ciputih ini. Hasilnya, dua pasangan mesum berhasil kami amankan untuk kemudian didata dan diberi arahan, sedangkan kepada pemilik kafe terselubung ini kami perintahkan untuk menghentikan kegiatannya atau kami segel jika ke depan masih beroperasi,\" ujar Kasi Trantibum Satpol PP Kabupaten Kuningan Sudarsono saat memimpin razia gabungan tersebut. Sementara itu, seorang warga yang tinggal tak jauh dari kafe terselubung tersebut mengungkapkan, kerap melihat sekelompok orang datang untuk hiburan di rumah tersebut. Waktunya mulai pukul 17.00 WIB hingga malam hari, dan sering mendengar suara musik dari dalam bangunan tersebut. \"Mereka datang mulai jam 5 sore hingga malam hari, ada juga yang sambil membawa perempuan. Saya tidak tahu apa yang mereka lakukan, tapi yang pasti setelah mereka masuk terdengar suara musik dari sana,\" ujar warga yang tak bersedia namanya disebut tersebut. Warga pun merasa lega dengan kehadiran petugas Satpol PP bersama instansi terkait memeriksa keberadaan tempat hiburan terselubung tersebut. Warga berharap, setelah razia tersebut membuat keberadaan kafe yang selama ini meresahkan warga tersebut tutup untuk selamanya. (fik)

Tags :
Kategori :

Terkait