Bamunas Ajak Warga, Bangun Kota Cirebon

Sabtu 19-05-2018,13:35 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

CIREBON - Kesuksesan pemerintah daerah dalam membangun wilayahnya, tidak akan berhasil tanpa adanya peran serta masyarakat. Untuk itu, calon walikota Cirebon nomor urut 1 Bamunas S Boediman mengajak semua lapisan masyarakat membantu menyukseskan pembangunan. “Kritik itu perlu, karena termasuk vitamin yang menyehatkan. Tentu saja vitamin yang berisfat membangun. Kita butuh masukan dan kerja sama masyarakat,” kata Bamunas, Jumat (18/5). Bos Grage Mall ini menegaskan, ada tiga prioritas yang harus segera dilakukan. Yakni kemacetan, trotoar dan parkir. Kemacetan di Kota Cirebon sudah parah, sehingga perlu segera dibenahi lalu lintasnya, agar kemacetan bisa diurai, terutama di jam jam tertentu. Tidak hanya itu, kondisi trotoar yang mengkhawatirkan juga perlu segera ditata. Karena bagaimanapun, trotoar termasuk wajah Kota Cirebon. Terlebih sebentar lagi BIJB akan segera beroperasi, maka Kota Cirebon akan menjadi tempat tujuan. Untuk itu, pembenahan trotoar sangat penting. Jangan sampai tamu yang berkunjung ke Cirebon disuguhi pemandangan trotoar yang kondisinya rusak. Kemudian perparkiran di Kota Cirebon juga mesti ditata. Kondisi yang terjadi banyak yang mengeluhkan tarif parkir seenaknya ditentukan juru parkir, padahal tarif perdanya tidak seperti itu. Belum lagi parkir liar yang menjadian faktor penyebab lalu lintas dan tidak amannya kendaraan yang terparkir. “Parkir juga butuh kenyamanan. Makanya perlu ditata, sehingga parkir lebih tertib dan pendapataan asli daerah juga optimal,” tegasnya. (abd)

Tags :
Kategori :

Terkait