Tim dari Pemerintah Rusia meninjau Landasan Udara (Lanud) Iswahjudi di Magetan, Senin (6/8/2018). Kedatangan mereka di Lanud Iswahjudi untuk memastikan tempat yang akan digunakan untuk pesawat tempur Sukhoi SU-35. Pemerintah Indonesia akan membeli pesawat tempur canggih Sukhoi sebanyak sebelas unit dari Pemerintah Rusia. Segala persiapan sudah dilakukan Lanud Iswahjudi untuk menyambut kedatangan pesawat super itu. Tim dari Rusia sebanyak sepuluh orang dan dipimpin Deputy Director of The Air Force Departenenrlt Rusia, Mr. Tsyplakov Yury. Tim dari Rusia ini didampingi Kepala Dinas Pengamanan dan Sandi Angkatan Udara (Kadispamsanau), Marsma TNI Andi Kustoro.
Tim Survei Rusia Tinjau Lanud Iswahjudi, Ada Apa?
Selasa 07-08-2018,10:29 WIB
Editor : Dian Arief Setiawan
Kategori :