Kursi Pijat Kantor Hanya 3 Jutaan

Kamis 14-03-2013,08:05 WIB
Reporter : Dedi Darmawan
Editor : Dedi Darmawan

CIREBON - Kesibukan bekerja seharian sehingga jarang berolahraga bukan alasan tepat untuk tidak tetap sehat. Sebab saat ini, Perfect Health sebagai produsen dan distributor tunggal alat-alat kesehatan seperti kursi pijat menghadirkan kursi pijat model terbaru, yakni Office Massage Chair bernama Yasua. “Duduk terlalu lama memiliki bahaya yang cukup serius. Terutama bagi kesehatan tulang belakang. Hal ini yang memicu timbulnya berbagai penyakit,” kata Supervisor Perfect Health CSB Mall Cirebon, Suparman mengawali perbincangan dengan Radar, kemarin. Sesuai namanya, Yasua merupakan kursi kerja yang biasa digunakan di kantor-kantor. Yasua merupakan kursi pijat model terbaru dan satu-satunya di dunia dengan teknologi canggih. “Satu-satunya kursi kerja yang bisa untuk terapi tulang belakang, menghindari stres tulang. Semacam penyakit yang membuat kondisi tulang belakang kita mengalami tekanan berlebihan akibat aktivitas di depan komputer atau di kantor,” ujarnya. Kehadiran Yasua memberi solusi untuk mengatasi semua gangguan kesehatan tersebut. Sekaligus memberi kenyamanan kepada konsumen selama beraktivitas. “Karena Yasua merupakan salah satu alat terapi yang bisa membantu mengatasi tulang belakang bagi para eksekutif yang selama ini disibukan oleh aktivitas mereka,” sambungnya. Apalagi, jika dilihat dari nilai kepraktisan yang dimiliki Yasua. Jika biasanya kursi kerja identik dengan ukuran besar dan berat, namun hal tersebut tidak pada Yasua. Yasua merupakan kursi kerja ringan dan bisa dipindahkan kapan saja. Disamping itu, Yasua pun praktis digunakan. Bisa berputar dan bergerak menggunakan roda pada bagian kakinya. “Tidak harus memakan tempat, simpel, praktis. Ini inovasi baru untuk dunia kesehatan juga,” tuturnya. Kursi kerja ini bisa memijat setiap orang yang duduk di kursi Yasua. Bukan pijatan biasa, tapi terdapat beberapa model pijatan yang seolah meremas setiap bagian punggung hingga pinggang. Pengaturannya pun tidak sulit. Pengguna sambil duduk menikmati pijatan bisa melakukan perubahan-perubahan jenis pijatan hanya dengan menekan remote yang diselipkan dan terdapat di samping kursi. Termasuk sudut kemiringan yang dapat diubah-ubah, mampu menyesuaikan posisi konsumen selama beraktivitas. “Pijatannya pun beragam. Seperti Shiatsu, pijat full back, plus vibrator pada pinggul dan pemanas punggung. Jadi, dengan Yasua konsumen dapat bekerja sambil terus dipijat,” terangnya. Memiliki listrik yang hemat energi, Yasua hanya menggunakan daya 48 watt untuk setiap pemakaiannya. Serta lebih aman karena menggunakan bahan-bahan kulit berkualitas untuk bantalan kursinya. Apalagi, saat ini Yasua Chair tengah dijual dengan harga spesial. Program promo yang terbatas hanya di bulan Maret 2013. Jika sebelumnya harga Yasua Chair senilai Rp10.7 juta, kini bisa diperoleh hanya dengan Rp3,75 juta saja. Karena mendapat potongan diskon 50 plus 30 persen. Produk kursi kerja Yasua ini dapat diperoleh konsumen di Showroom Yasua yang berada di Lantai 1 F12 A CSB Mall Cirebon. (nda/adv)

Tags :
Kategori :

Terkait