Jadwal Seleksi CPNS Majalengka Bergeser Lagi

Sabtu 03-11-2018,16:06 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

MAJALENGKA - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Majalengka akhirnya mengumumkan perubahan jadwal ujian seleksi kompetensi dasar (SKD) bagi peserta seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) formasi Kabupaten Majalengka. Hal itu, seiring dengan adanya server eror saat dilakukan tes CPNS Kabupaten Cirebon di The Radiant Hotel Cirebon, belum lama ini. Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Majalengka Drs H Yayan Sumantri MSi menyebutkan, perubahan jadwal ini bergeser tiga hari dari jadwal awal sebelumnya, yang semula rencananya bakal dimulai 4 November hingga 6 November 2018, bergeser menjadi mulai 7 November hingga 9 November 2018. Keputusan ini, sebut Yayan, sudah tertuang dalam surat pengumuman pansel seleksi CPNS tingkat Kabupaten majalengka nomor 26/Pansel.CPNS.Mjl/2018. Sedangkan, untuk waktu dan lamanya jam ujian dengan sistem computer assisted test tidak berubah, dimana setiap sesi ujian diberikan waktu mengerjakan soal selama 90 menit. “Setiap sesi terdiri dari 450 peserta, untuk lamanya waktu mengerjakan soal adalah 90 menit. kemudian, bergilir ke sesi berikutnya. hingga pelaksanaan ujian SKD CAT untuk formasi Kabupaten Majalengka ini berakhir pada Jumat 9 November 2018,” ungkapnya. Dia memastikan, jika jadwal ini sudah fiks dan tidak ada perubahan lagi. Harapannya server dan perangkat komputer ujian bagi para peserta CAT itu tidak terjadi eror atau gagal fungsi lagi seperti yang pernah terjadi beberapa waktu lalu. “Selanjutnya mudah-mudahan tidak ada perubahan lagi, server juga diharapkan tidak terjadi eror lagi. Sehingga, tahapan SKD CAT bagi Kabupaten Majalengka ini lancar, dan dapat berlanjut ke tahapan seleksi berikutnya,” imbuhnya. (azs)

Tags :
Kategori :

Terkait