Pertamina menepati janjinya. Terhitung hari ini (5/1) pukul 00.00 WIB (tadi malam), Bahan Bakar Minyak (BBM) non subsidi turun. Ini sejalan dengan turunnya harga minyak dunia dan penguatan rupiah terhadap dolar Amerika.
Kepastian turunnya harga BBM itu disampaikan Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati. “Sesuai dengan aturan yang berlaku maka mekanismenya demikian. Ini tentu untuk masyarakat, yang begitu percaya dengan Pertamina,” terang Nicke dalam keterangan tertulis yang diterima Fajar Indonesia Network (Radar Cirebon Group).
Nicke menjelaskan, seiring dengan turunnya harga rata-rata minyak mentah dunia dan penguatan rupiah terhadap dolar AS, Pertamina melakukan penyesuaian harga BBM Non Subsidi dengan besaran yang bervariasi.
Resmi Pertamina Tepati Janji, Ini Daftar Harga BBM Nonsubsidi Mulai 5 Januari 2019
Sabtu 05-01-2019,07:55 WIB
Editor : Dian Arief Setiawan
Kategori :