Puskesmas dan Pemcam Cikijing Sambangi Warga

Sabtu 16-02-2019,01:30 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

MAJALENGKA–Puskesmas Cikijing bersama Pemerintah Kecamatan Cikijing door to door terus melaksanakan program Puskesmas NGanjang ka Imah. Mereka mendatangi warga untuk melakukan pengecekan kesehatan. Kepala UPTD Puskesmas Cikijing dr Dikdik Kodarusman didampingi Camat Cikijing Drs Syarifudin Miftah MSi menjelaskan, program Puskesmas Ngajang Ka Imah ini adalah program layanan kesehatan gratis berkualitas dan tuntas. Petugas puskesmas berkunjung ke rumah warga memeriksa kesehatan fisik dan inspeksi terhadap keluarga dengan sasaran memberikan penyuluhan kesehatan dan sanitasi. Dikdik juga menjelaskan beberapa pelayanan unggulan yang ada di Puskesmas Cikijing, di antaranya poliknilik umum, rawat inap, EKG, poned, USG, dan pelayanan laboratorium dengan peralatan yang cukup canggih. Camat Cikijing Drs Syarifudin Miftah MSi pihaknya menambahkan, kegiatan program Puskesmas Nganjang ka Imah yang menjadi salah satu program 100 hari kerja Bupati/Wakil Bupati Majalengka Dr H Karna Sobahi MMPd dan Tarsono D Mardiana ini mendapat sambutan baik dari kepala desa dan masyarakat. (har)

Tags :
Kategori :

Terkait