Peserta Open Biding Jalani Ujian Terakhir

Sabtu 16-03-2019,07:35 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

MAJALENGKA-Para peserta seleksi terbuka (open biding) calon pejabat tinggi Pratama atau pejabat eselon II di lingkungan Pemerintah Kabupaten Majalengka tinggal menyelesaikan satu tahap ujian lagi yang digelar oleh panitia seleksi (Pansel). Tidak lama lagi, pansel akan memutuskan tiga besar nama peserta dengan penilaian terbaik pada masing-masing jabatan. Ketua Pansel Drs H Ahmad Sodikin MM menjelaskan, mulai hari ini (Kamis) para peserta tengah memasuki tahapan ujian wawancara yang dipandu langsung oleh seluruh anggota pansel sebagai panelis. Bertempat di salah satu hotel kawasan Bandung, para peserta akan dites wawancara menjawab pertanyaan, maupun diminta menjelaskan apa yang ditanyakan panelis. “Hari ini (kemarin, red) sudah masuk tahapan wawancara, nanti dua hari dengan besok (Jumat). Tes wawancara ini tahap ujian terakhir, nanti kita akan simpulkan hasil penilaian setelah seluruh rangkaian tahapan ujian berakhir,” kara Diki, kepada wartawan Kamis (14/3). Beberapa hari sebelumnya, para peserta seleksi calon pejabat eselon II juga telah melaksanakan tahapan ujian. Dimulai pada Jumat pekan lalu para peserta telah mengikuti ujian kompetensi manajerial (Asesmen). Dilanjutkan dengan ujian kompetensi bidang yang digelar mulai Senin awal pekan lalu. Disambung dengan ujian pengerjaan makalah secara spontan yang mesti ditulis tangan oleh para peserta saat itu juga. Sekda menambahkan dalam proses seleksi ini tidak ada sistem gugur, karena penilaian terhadap semua peserta dilakukan dengan sistem kumulatif dari hasil penilaian di setiap tahapan ujian. Sehingga, hasilnya baru akan diketahui ketika semua rangkaian tahapan ujian telah tuntas dilaksanakan oleh para peserta. Dengan demikian, jika tahapan ujian terakhir yakni ujian wawancara akan berakhir Jumat (besok), maka tidak lama lagi kesimpulan pansel terhadap penilaian peserta seleksi dapat ditetapkan. Jika menghitung waktu kemungkinan pekan depan, nama-nama tiga besar peserta seleksi dari masing-masing jabatan sudah ada di meja bupati. Untuk dipilih salah satunya menjadi pejabat definitif di setiap formasi jabatan. Seperti diketahui pada lima formasi jabatan yang dibuka seleksinya, 21 peserta ikut berkompetisi dalam proses open biding ini. Yakni, untuk jabatan kepala dinas pertanian dan perikanan 4 orang, kepala dinas pemuda dan olahraga 5 orang, kepala dinas perpustakaan dan kearsipan 4 orang, staf ahli bidang Sosmas dan SDM 5 orang, serta staf ahli bidang pemerintahan politik dan hukum 3 orang. (azs)

Tags :
Kategori :

Terkait