Chelsea Ditantang Slavia Praha

Sabtu 16-03-2019,09:14 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

KIEV - Chelsea dengan mudah menggulung wakil Ukraina, Dynamo Kiev dengan skor meyakinkan 5-0 di NSC Olimpiyskiy pada leg kedua babak 16 besar Liga League kemarin dini hari WIB. Pasukan Maurizio Sarri yang sudah mengantongi surplus 3 gol di laga pertama, tetap menjalani laga ini dengan kekuatan penuh. Mereka tercatat melancarkan 14 serangan ke gawang lawan. Dari situ, 8 tembakan mengarah ke gawang Denys Boyko yang kewalahan mengamankan gawangnya dari bombardir tim tamu. Chelsea menguasai 63 ball possession sepanjang 90 menit laga. Tidak butuh waktu lama bagi The Blues –julukan Chelsea- untuk menghadirkan gol pertama mereka malam itu. Penyerang asal Prancis, Olivier Giroud bahkan mampu menghadirkan gol pembuka tim tamu, hanya lima menit setelah laga dimulai. Penyerang Timnas Prancis yang sudah tidak lagi muda itu (kini 32 tahun), bahkan mampu mencetak hat-trick di menit ke-33 dan 59. Selain Giroud, Marcos Alonso dan Callum Hudson-Odoi juga mencatatkan nama mereka di papan skor di akhir babak pertama dan menit ke-78 laga. Lagi-lagi tidak mampu diamankan Denys Boyko. Tim tamu yang tercatat melakukan enam serangan sepanjang laga, dua di antaranya mengarah ke gawang Chelsea. Tidak cukup untuk menaklukkan Kepa Arrizabalaga yang tampil cukup santai di laga tersebut. Chelsea yang unggul 8-0 secara agregat, secara otomatis melenggang ke babak perempat final. Sementara itu, Benfica menjadi tim terakhir yang memastikan diri lolos ke babak perempat final. Ini setelah mereka mengalahkan Dinamo Zagreb 3-0 lewat babak tambahan waktu di Stadion da Luz, Lisbon, Portugal. Benfica lolos dengan skor agregat 3-1 demi mencapai babak perempat final menyusul tujuh tim lain yang mengisi daftar delapan besar Europa League musim ini. Sebelum Benfica, klub Slavia Praha terlebih dulu memastikan satu tempat di perempat final usai menumbangkan tim kuat Sevilla, lewat gol dramatis satu menit jelang babak tambahan waktu berakhir. Slavia menang 4-3 di laga kedua dan melaju berbekal agregat 6-5 atas Sevilla. Wakil Spanyol di perempat final adalah Valencia dan Villarreal. Sedangkan wakil Inggris ada Chelsea dan Arsenal. Jika Chelsea melaju mulus, Arsenal harus bersusah payah membalikkan kekalahan 1-3 di leg pertama dengan kemenangan 3-0 di leg kedua atas wakil Prancis, Rennes. Wakil Jerman, Eintracht Fraknkfurt secara mengejutkan menyingkirkan Inter Milan dengan skor 1-0. Dengan tersingkirnya Inter, membuat Italia hanya memiliki satu wakil di babak delapan besar, yaitu Napoli. Hasil drawing di babak 8 besar, langsung memunculkan big match antara wakil Italia yakni Napoli yang bertemu Arsenal. Sementara itu, Chelsea yang menggulung Dynamo Kiev akan bertemu dengan wakil dari Ceko, Slavia Praha. (mid)

Tags :
Kategori :

Terkait