CIREBON – Untuk mempererat silaturahmi antarsekolah, khususnya dari wilayah III Cirebon, SMA Islam Al Azhar 5 Cirebon menggelar turnamen futsal Al Azhar Cup, 16-19 Maret. Bertempat di halaman sekolah setempat, baik SD maupun SMP, mengikuti turnamen. Kepala SMA Islam Al Azhar 5 Cirebon, Nur Wahyudin SSi mengatakan, turnamen tersebut diikuti SMP dan SD sewilayah III Cirebon. Al Azhar Cup ini, kata Wahtu, sebenarnya rutin setiap tahun. Di tahun ini, adalah yang kedua. Penyelenggaraan Al Azhar Cup tahun ini sedikit berbeda dnegan tahun sebelumnya. Tahun kemarin hanya tingkat SMP. Tahun sekarang diikuti tingkat SD. Jumlah tim yang ikut kompetisi, kata Wahyu, sebanyak 19 tim SMP 16 ttim SD. Turnamen ini memperebutkan trofi Yayasan Pendidikan Islam Putra Bangsa serta uang pembinaan. “Turnamen ini berbeda dengan agenda Milad Al Azhar. Ini salah satu rangkaian milad karena event-nya dipisahkan. Puncak Milad pada tanggal 23 Juli. Dan event besarnya tasyakuran, lomba keagamaan, lomba sains dan lomba kesenian,” pungkasnya. (abd/adv)
SMA Islam Al Azhar Gelar Turnamen Futsal
Senin 18-03-2019,18:30 WIB
Editor : Leni Indarti Hasyim
Kategori :