Bersepeda ke 200 Kota Kampanyekan Bahaya Narkoba

Sabtu 13-04-2019,18:00 WIB
Reporter : Dedi Haryadi
Editor : Dedi Haryadi

CIREBON-Narkoba merupakan musuh bersama, karena bahaya yang ditimbulkannya sangat masif. Karena korbannya kebanyakan adalah generasi muda dan usia produktif, maka masa depan bangsa bisa terancam. Untuk itu, Walikota Cirebon Drs H Nashrudin Azis SH selalu mendukung segala bentuk upaya pemberantasan terhadap barang haram tersebut. Termasuk melalui kampanye yang bisa menarik publik akan bahaya narkoba bagi generasi muda. Azis menyambut baik kedatangan Tim Sepeda Asal Denmark yang melakukan kampanye bahaya narkoba di Balaikota pada Jumat pagi (12/4). Bahkan dia merasa terhormat Kota Cirebon menjadi salah satu kota yang disinggahi. \"Saya haturkan terimakasih kepada BNN dan tamu dari Denmark. Kami dukung kampanye perangi narkoba ini dan Kota Cirebon salah satu kota yang gigih memerangi narkoba,\" tuturnya kepada Radar Cirebon. Dengan kampanye ini, lanjut Azis, generasi muda Kota Cirebon dapat mencontoh tamu dari Denmark yang mengingatkan bahaya narkoba. Apalagi dengan bersepeda sosialisasi akan lebih mengena, mereka lebih kelihatan bugar dan bersemangat. \"Semoga dengan kegiatan hari ini kami bisa mendapatkan motivasi untuk terus bekerja keras mencegah peredaran narkoba di Kota Cirebon,\" ujarnya. Selain itu, Azis juga mendoakan agar perjalanan kedua orang pemuda Denmark tersebut bisa menyadarkan dunia untuk bersama-sama memberantas peredaran narkoba. Dua orang pesepeda asal Denmark Emil dan Niclas mengungkapkan berencana mengunjungi 20 negara untuk menggelorakan semangat pemberantasan terhadap narkoba. Sedangkan di Indonesia mereka akan mengunjungi sekitar 100 hingga 200 kota. \"Kami akan mengunjungi kantor-kantor BNN dan menggelorakan semangat untuk menghentikan mengonsumsi dan memberantas peredaran narkoba,\" jelas Emil. Dengan menggunakan sepeda, mereka mengaku bisa melihat secara langsung kondisi darurat narkoba di lapangan. Selain itu berupaya untuk mempromosikan olahraga dengan bersepeda. Karena dengan berolahraga, bisa memperbaiki kondisi kesehatan dan kualitas hidup manusia. \"Olahraga juga membuat orang menjadi lebih fokus dan kreatif dan yang terpenting bisa menghindarkan dari narkoba,\" pungkasnya. (gus)

Tags :
Kategori :

Terkait