KUNINGAN- Organisasi warga nahdliyin dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sebagai parpol bentukannya semakin tidak harmonis. Itu terbukti dari penentuan pilihannya dalam Pilbup Kuningan 2013. Secara organisasi PKB mengambil sikap politik mendukung pasangan Cabup/Cawabup H Momon Rochmana-HT Mamat Robby Suganda, atau Rochmat, disisi lain Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) telah lebih dulu mengambil keputusan berada di belakang pasangan Utama (Hj Utje Ch Suganda-H Acep Purnama). “Saat Harlah, kita yang meminta Hj Utje (Cabup,red) untuk maju di pilbup, karena beliau penasehat Muslimat NU. Itu bakti kita buat orang tua,” kata Ketua Muslimat NU Kuningan, Hj Tuti Rusilawati MM, Tuti mengakui, PKB dilahirkan oleh NU. Sebagai anak dan orang tua, semestinya NU dan PKB memiliki kedekatan. Namun selama ini, PKB selalu jalan sendiri. Baginya, sikap PKB tidak masalah. Justru PKB akan bermasalah di Pemilu Legislatif (Pileg) 2014. “Muslimat NU punya 16.242 anggota tercatat. Soliditas anggota Muslimat NU pun kuat. Saya optimis mereka akan terus solid untuk memenangkan pasangan Utama pada Pilbup, 15 September 2013,” tandasnya.(tat)
Basis PKB Membelot ke Utje-Acep Purnama
Selasa 04-06-2013,18:14 WIB
Editor : Dedi Darmawan
Kategori :