Hanura Optimis Perolehan Kursi Bertambah

Rabu 05-06-2013,15:50 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

KEJAKSAN-Partai Hanura Kota Cirebon optimis perolehan kursi dalam pemilihan anggota legislatif 2014 akan meningkat. Pasalnya, dalam pemilihan legislatif sebelumnya, Partai Hanura mampu meraih satu kursi di masing-masing daerah pemilihan atau dengan katalain 3 kursi. \"Yang jelas, sekarang ini kan sudah 3 kursi. Kami targetkan ada penambahan di tiap-tiap daerah pemiliham. Minimalnya mempertahankan kursi atau bertambah 1. Dan ini sangat realistis,\" beber Ketua DPC Partai Hanura Kota Cirebon, H Sunarko Kasidin di temui di gedung DPRD, Rabu (5/6). Hal yang membuat Partai Hanura optimis, jelas dia, selain kader-kader partai yang ada cukup potensial, sejumlah kader baru yang berpindah dari partai besar pun kini memperkuat Hanura. Sehingga, kata dia, hal itu bisa menambah pundi-pundi suara partai. \"Banyak kader-kader yang bagus dan berpotensi untuk bisa mendapatkan suara, sehingga saya rasa mempertahankan kursi bahkan meningkatkan perolehan suara sangatlah mungkin,\" ujarnya. Partai Hanura sendiri mendaftarkan calon legislatif secara penuh. Artinya terdapat 12 caleg di dapil 1 dan 2 serta 11 caleg di dapil 3.(kmg/rcc)

Tags :
Kategori :

Terkait