MAJALENGKA - SDIT Insan Kamil Majalengka komitmen untuk mengajarkan Alquran kepada para siswanya dengan baik dan istiqomah. Karena itu, SDIT Insan Kamil Majalengka melakukan perjanjian kerja sama (MoU) dengan Ummi Foundation Surabaya, kemarin (8/8). Kepala SDIT Insan Kamil Majalengka, Amir Mu\'min SPdI mengatakan MoU dengan Ummi Foundation bertujuan untuk menguatkan dengan visi sekolah. Menjadikan lembaga pendidikan yang meluluskan peserta didik cerdas, unggul dan berkepribadian Quran. “Membumikan Alquran, menjaga kualitas bacaan Quran dan menjadi sekolah model metode Ummi Foundation. Kami mentrgetkan capaian SDIT Insan Kamil minimal hapal 2 juz (30 Dan 29) di tahun ajaran 2020,” ujar Amir. (ara)
SDIT Insan Kamil Kerja Sama dengan Ummi Foundation
Sabtu 10-08-2019,09:00 WIB
Editor : Leni Indarti Hasyim
Kategori :