CIREBON-Pembobolan mobil yang terparkir di pusat perbelanjaan kembali terjadi. Kali ini menimpa Didit Chriswahyudi (31 tahun) warga Rajawali Raya Kecamatan Harjamukti Kota Cirebon di pusat perbelanjaan Cirebon Super Block (csb), Jumat siang (14/6). Mobil jenis Honda CRV warna silver dengan nopol E-1088-BC miliknya yang sedang diparkir di basement lantai 4A, dibobol pencuri. Diduga, pencuri menjebol pintu menggunakan letter T merusak pintu depan. Karena, kunci yang semula berfungsi kini tidak dapat dipergunakan lagi. Akibat pencurian ini, korban kehilangan perkakas pertukangan yang baru saja dibelinya, sebuah gadget tab 10 inch, dan tas berisi buku tabungan serta surat-surat penting. Diperkirakan kerugiannya mencapai 12 hingga 14 juta rupiah. \"Saya hanya meninggalkan, kendaraan saya selama 15 hingga 20 menit. Namun, saat saya kembali ke mobil, alarm yang saya gunakan pun sudah tidak berfungsi. Bahkan sejumlah barang-barang berharga di dalam mobil sudah lenyap,\" ujar Didit saat melapor ke SPK Mapolres Cirebon Kota. Kasus ini, kini ditangani Satreskrim Polres Cirebon Kota dengan melakukan olah TKP. Sementara, pihak pengelola parkir yang hendak dikonfirmasi belum bisa memberikan keterangan, karena tidak ada di kantornya.(yan)
Mobil Dijebol di Parkiran CSB, Kerugian Hingga 14 Juta
Jumat 14-06-2013,13:54 WIB
Editor : Dian Arief Setiawan
Kategori :