Bendung Cikeusik Siaga, Cirebon Timur Waspada Banjir

Minggu 16-02-2020,22:10 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

KUNINGAN – Wilayah Cirebon Timur waspada banjir. Indikator tinggi muka air Bendungan Cikeusik ada di level siaga pada pantauan pukul 21.00 WIB, Minggu (16/2/2020).

Berdasarkan data yang diperoleh Radar Cirebon, tinggi muka air Bendung Cikeusik Pukul 21.30 tinggi muka air mencapai 355 centimeter, kemudian kembali meningkat pukul 20.45 menjadi 360 centimeter.

Intensitas hujan sejak pukul 15.00, juga membuat tinggi muka air Bendungan Cikeusik kembali meningkat pada pukul 21.00 menjadi 360 centimeter dan pukul 21.15 menjadi 365 centimeter.

Indikator tinggi muka air dan statusnya sebagai berikut, 300 centimeter waspada, 350 centimeter siaga dan 400 centimeter awas.

Baca Juga :

Banjir Cibingbin Kuningan Mulai Surut, Jalan Bisa Dilalui Kendaraan

Sungai Cijangkelok Meluap, Tiga Desa di Kuningan Banjir

2

Sementara limpas mercu pada pukul 21.15 sekitar 215 centimeter atau 485,015 meter kubik per detik. Peningkatan debit di daerah aliran Sungai Cisanggarung berdampak langsung ke wilayah Ciledug Wetan, Kecamatan Ciledug Kabupaten Cirebon. Juga wilayah aliran DAS Cisanggarung.

Seperti diketahui, saat ini banjir yang merendam tiga desa di Kabupaten Kuningan mulai surut pukul 21.00 WIB. Saat ini, jalan sudah dapat dilalui kendaraan.

Dari laporan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kuningan, banjir di Desa Cibingbin disebabkan tanggul Sungai Cicariang jebol. Sehingga mengakibatkan area persawahan di Dusun Cicariang terendam banjir dengan ketinggian 60-100 centimeter.

Akses jalan Kabupaten yang tergenang pukul 20.52 WIB sudah mulai surut dan bisa dilalui kendaraan roda dua dan roda empat.

Pembersihanan lingkungan di pemukiman terdampak luapan air Sungai Cijangkelok dan Sungai Cikaro di Desa Dukuhbadag sudah selesai dilaksanakan. (fik)

Tags :
Kategori :

Terkait