Calon Jemaah Umrah Tertahan di Soetta, yang Sudah Sampai Arab Saudi Ditolak Masuk

Kamis 27-02-2020,15:26 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

JAKARTA - Calon jemaah umrah yang dijadwalkan berangkat hari ini, Kamis (27/2/2020) masih tertahan di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta.

Sementara jamaah yang sudah tiba di Bandara King Abdul Aziz ditolak masuk. Bahkan, otoritas dikabarkan meminta untuk dipulangkan ke Indonesia. 

“Dari grup WA kita. Saya mendengar ada jemaah yang sudah tiba di Saudi, malah ditolak dan disuruh balik ke Indonesia. Jumlahnya ratusan. Mereka sudah tiba di sana (Bandara King Abdul Azis) sejak berangkat kemarin,” kata Ketua ASITA Sumatera Utara, Solahuddin Nasution, seperti dikutip dari Waspadaaceh.com

Kata Solahuddin, begitu keluarnya pengumuman penghentian kegiatan umroh itu, calon jamaah Umroh dari Sumut sudah tiba di sana. “Mereka langsung ditolak masuk oleh otoritas Saudi,” lanjut Solahuddin.

Solah menyatakan, peristiwa itu terjadi karena ketika otoritas Saudi mengeluarkan pengumuman, para calon jamaah umrah tersebut sedang dalam perjalanan. 

Setibanya mereka di Saudi, tanpa kompensasi apapun, calon jamaah Umroh itu tetap saja ditolak otoritas Saudi.

Sementara itu, hingga saat ini ratusan calon jemaah umrah yang berasal dari berbagai daerah tertahan di Terminal 3 (Soetta).

2

Ratusan calon jemaah umrah memadati area check-in Terminal Keberangkatan Terminal 3. Koper dan barang bawaan calon jemaah umrah tersebut juga menumpuk di berbagai tempat. (yud/rta)

Tags :
Kategori :

Terkait