Buka Layanan Taspen Pesona Selama Corona

Kamis 09-04-2020,19:15 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

CIREBON - Selama pandemi corona atau covid-19, Taspen Cirebon menghentikan beberapa layanan seperti mobil layanan Taspen, sosialisasi, service point, dan enrollment. Melalui layanan Taspen Pesona, pihaknya memberikan layanan tanggap andal sehatkan personel, untuk pelayanan bebas corona. Layanan ini juga berarti sebagai salah satu tanggap andal selamatkan pensiunan dengan Pelayanan Bebas Corona.

Branch Manager Taspen Cirebon, Anne Roosfianti menuturkan, Taspen meminimalisir layanan tatap muka dengan jam kerja tetap Senin-Jumat pukul 08.00 WIB-14.00 WIB. Terdapat perlakuan khusus misalnya cek suhu, penggunaan masker, hand sanitizer, membatasi pengantar tamu, dan lainnya. Pelayanan pun kini semakin mudah dengan layanan Taspen Care.

\"Tanpa ke kantor, bisa sampaikan pertanyaan atau keluhan melalui Taspen Care,\" ungkapnya.

Taspen Care sendiri bisa diakses melalui www.taspen.co.id. Setiap pertanyaan atau keluhan yang masuk akan segera direspons pada jam operasional, mulai pukul 08.00 WIB hingga 14.00 WIB. Taspen siap melayani pertanyaan selama 1 x 24 jam. \"Unduh aplikasi Taspen Otentikasi, semakin mudah ambil hak pensiun tanpa ke bank,\" ungkapnya.

Peserta Taspen juga bisa menghubungi call center KC Cirebon 0231 233 326. Kemudian menghubungi PIC Taspen Pesona KC Cirebon melalui whatsapp untuk informasi ketaspenan dan pengajuan klaim ke Joko Putranto (Manager Layanan) di 081225634143, Nurdjaman (Customer Service) di 081313478705, Rini Widya Astuti (Customer Service) di 085602153277, Muhammad Rochmadi Santosa (Customer Service) di 0895392922926, Akhri Fajar Yanuarto (Humas) di 082277277262.

\"Kami ingatkan juga untuk selalu waspada terhadap penipuan yang mengatasnamakan Taspen, layanan Taspen gratis,\" tukasnya. (apr/adv)

Tags :
Kategori :

Terkait