1.475 Warga Kabupaten Sudah Jalani Swabtest

Selasa 02-06-2020,11:21 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

CIREBON - Pemerintah Kabupaten Cirebon kembali melakukan evaluasi penanganan Covid-19 di Kabupaten Cirebon di rumah dinas pendopo Bupati Cirebon, Selasa (2/6/2020).

Evaluasi tersebut dilaksanakan dengan menghadirkan para camat dari 40 Kecamatan. Bupati Cirebon, H Imron MAg dalam kesempatan tersebut menghimbau agar para camat yang di wilayahnya ada tempat keramaian baik pasar desa ataupun Pasar milik Pemda agar memastikan pelaksanaan protokol kesehatan dilaksanakan dengan ketat dilokasi-lokasi tersebut.

\"Pastikan semuanya pakai masker, cuci tangan dengan sabun baik pengunjung, pembeli ataupun pedagang. Terapkan protokol kesehatan secara ketat,\" ujarnya.

Sementara itu, Kadinkes Kabupaten Cirebon, Hj Eni Suhaeni SKM MKes dalam kesempatan tersebut mengucapkan apresiasi setinggi-tingginya kepada Pemkab Cirebon karena support Pemkab Cirebon kepada Dinkes begitu maksimal.

\"Kita menerima anggaran sebesar 33 miliar, penggunaan paling banyak untuk pembelian alat PCR dan pembelian reagen, support dari Pemkab Cirebon sangat besar ke Dinkes,\" bebernya.

Sampai dengan saat ini menurut Eni, pihaknya sudah melakukan 1.475 swabtest dan 1.631 rapid test. (dri)

Tags :
Kategori :

Terkait