IPSM Kabupaten Cirebon Salurkan 282 Sembako Kemensos

Sabtu 13-06-2020,11:55 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

CIREBON - Penyaluran bantuan sosial terdampak Covid-19 di Kabupaten Cirebon belum merata. Ikatan Pekerja Sosial Masyarakat (IPSM) Kabupaten Cirebon mengusulkan paket sembako ke Kementerian Sosial RI.

Hasilnya, ada 282 paket sembako untuk warga terdampak Covid-19. Sesuai by name by adress. Kemarin (12/6) paket sembako tersebut telah didistribusikan.

Ketua IPSM Kabupaten Cirebon, Rowimah MPd mengatakan, paket sembako 282 bersumber dari Kemensos tersebut khusus untuk warga yang belum terkaver bansos dari pemerintah daerah, provinsi maupun pusat.

\"Semua pengajuan paket sembako itu dilakukan secara prosedural,\" kata Rowimah, kepada Radar. Dia menjelaskan, semua data yang diusulkan IPSM itu pastinya telah di rekomendasi dinas sosial, diteruskan ke provinsi dan Kemensos.

Khususnya bagi mereka yang belum terkaver bantuan dari pemerintah baik BLT, PKH dan jenis bantuan lainnya dari pemerintah. Sebab, bantuan ini secara insidental, dan kali pertama dilakukan.

\"282 paket ini tersebar untuk warga Kabupaten Cirebon. Memang jumlahnya sedikit. Tapi kami harap, ke depan bisa diusulkan lebih banyak lagi lantaran tidak sedikit warga miskin yang belum terkaver bantuan bansos Covid-19,\" paparnya.

Menurutnya, penyerahan bantuan Covid-19 ini hanya simbolis. Bantuan secara keseluruhan didistribusikan melalui IPSM Kecamatan yang didampingi IPSM Kabupaten Cirebon.

\"Kami dapat kepercayaan dari Kemensos untuk mengawal data dan menelusuri berapa warga miskin yang belum terkaver bantuan Covid-19. Kami sebagai relawan tentu siap membantu,\" katanya.

Dia menyampaikan, isi paket sembako itu di antaranya 5 kg beras, minyak 2 kg, gula pasir 1 kg. Indomie, kecap, dan sarden. \"Bantuan semoga berkah dan bermanfaat,\" imbuhnya.

Sementara itu, Kasubid Peksos dan PSM direktorat PSPKKM Dirgen Pemberdayaan Sosial Kemensos RI Hj Rosida SH menuturkan, bantuan 282 paket itu diberikan berdasarkan usulan IPSM Kabupaten Cirebon melalui IPSM Provinsi Jawa Barat.

Sebab, masih banyak warga miskin yang belum mendapatkan bantuan. \"Bantuan paket sembako ini diberikan melalui dana hibah yang diajukan IPSM ke kami,\" tuturnya.

Ia menambahkan, tidak menutup kemungkinan basos sembako itu akan kembali di ke Kabupaten Cirebon. Namun, tergantung usulan dari IPSM sesuai dengan by name by adress.

\"Bansos yang dikucurkan Kemensos melalui kami ini bagi mereka (warga, red) yang belum tersentuh bantuan Covid-19,\" pungkasnya. (sam/adv)

Tags :
Kategori :

Terkait