Tingkat Kesembuhan Pasien Covid-19, Kabupaten Cirebon Tertinggi

Kamis 18-06-2020,09:34 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

CIREBON - Kasus positif corona virus disease atau Covid-19 di Kabupaten Cirebon terus berkurang. Yang terbaru, ada dua pasien dinyatakan sembuh.

Salah satunya adalah bayi berumur 50 hari. Bayi ini adalah kasus terkonfirmasi positif ke-14 di Kabupaten Cirebon.

Hingga saat ini, Kabupaten Cirebon mencatatkan angka kesembuhan pasien covid-19 tertinggi di wilayah III Cirebon, yakni 75 persen dengan tingkat kematian 16,6 persen. Tingkat kesembuhan tertinggi kedua adalah Kota Cirebon dengan 66,6 persen dengan tingkat kematian 16,6 persen.

Namun, Kabupaten Cirebon memiliki kuantitas kasus lebih banyak yakni 18 kasus dengan 4 diantaranya masih dirawat. Sedangkan Kota Cirebon 12 kasus dan 2 diantaranya sedang dirawat.

Kabupaten Kuningan mencatatkan angka kesembuhan tertinggi ketiga yakni, 61,1 persen dengan angka kematian kasus covid-19 sebanyak 12,5 persen dari 16 kasus positif. Bagaimana dengan Kabupaten Majalengka dan Indramayu? Baca di sini…

Tags :
Kategori :

Terkait