Kasus Covid-19 di Kota Cirebon Meningkat, Pemerintah Bersiap Razia Masker

Sabtu 04-07-2020,15:30 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

CIREBON - Kasus positif Covid-19 di Kota Cirebon meningkat. Selain itu masih banyak warga yang tidak disiplin menerapkan protokol kesehatan.

Salah satunya, banyak warga yang tidak mengenakan masker dalam aktivitas di luar rumah. Karena itu Pemerintah Kota (Pemkot) Cirebon bersiap menggelar razia masker.

Kapala Satuan Polisi Pamong Praja Kota Cirebion Andi Armawan mengatakan, razia masker dilakukan agar masyarakat tetap menjaga protokol kesehatan.

\"Kami akan segera koordinasi dengan semua pihak terutama TNI/Polri dalam pelaksanaan razia masker,” katanya.

Andi menjelaskan, razia masker akan menyasar beberapa lokasi yang banyak dikunjungi masyarakat, antara lain pasar, jalan raya, mal dan lainnya.

Sementara, Wali Kota Cirebon Nashrudin Azis menegaskan, Pemerintah Kota Cirebon tidak sungkan melakukan tindakan tegas demi melindungi masyarakat terkait pencegahan penularan Covid-19.

\"Jangan sampai adaptasi kebiasaan baru menjadi bahaya baru. Sehingga kami akan mengubah kebijakan. Jika perlu dilakukan kami akan menerapkan kembali pembatasan sosial skala besar,” katanya. 

2

Banyaknya warga yang tidak disiplin, kata Azis, membuat kasus positif Covid-19 di Kota Cirebon mengalami lonjakan.

“Kurang displin dan bepergian keluar Kota Cirebon menjadi penyebab utama penambahan kasus Covid-19. Kami memohon kepada seluruh masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan bersama karena bahaya Covid-19 belum berakhir,” tuturnya. (rdh)

Tags :
Kategori :

Terkait