OSHA Rekomendasikan TIdak Perlu Pakai Masker di Tengah Pandemi, Ini Faktanya

Minggu 05-07-2020,14:00 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

JAKARTA - Sejumlah postingan media sosial mengaitkan kutipan tentang bahaya memakai masker dengan Occupational Safety and Health Administration (OSHA).

Dalam postingan disebut OSHA menyatakan mengenakan masker lebih dari 20 menit dapat meningkatkan Co2.

Kemudian dapat secara signifikan mengurangi kadar oksigen yang menyebabkan beberapa penyakit dan risiko infeksi. Faktanya, dilansir dari reuters.com dan Kominfo, tidak ditemukan peringatan dari OSHA mengenai risiko yang terkait.

Baca Juga:

Masker Lupa, Jaga Jarak Susah, New Normal Bisa Jadi New Danger

Termasuk risiko penggunaan masker untuk jangka waktu tertentu, atau dampaknya pada tingkat oksigen dan CO2.

OSHA bahkan merekomendasikan agar pengusaha mendorong pekerja untuk mengenakan masker di tempat kerja sesuai dengan pedoman Covid-19, kecuali bagi mereka yang mengalami kesulitan bernapas.

2

Sebelumnya, Reuters juga telah merilis bahwa CO2 memang akan perlahan menumpuk di dalam masker seiring waktu, namun hal itu cenderung dapat ditoleransi. (yud)

Tags :
Kategori :

Terkait