Datangi Alun-alun Kasepuhan Jelang Jumeneng Sultan Sepuh XV, Para Santri Helat Aksi Pelurusan Sejarah

Minggu 30-08-2020,13:13 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

CIREBON - Ratusan santri mendatangi Alun-alun Kasepuhan Cirebon jelang Jumenengan atau Penobatan Sultan Sepuh XV, Minggu (30/8/2020). Kedatangan mereka disebut sebagai Aksi Pelurusan Sejarah.

Ide Bagus Arief Setiawan, Jubir Forum silaturahmi Dzuriah Kanjeng Sunan Gunung Jati menyatakan, aksi tersebut merupakan pelurusan sejarah. “Aksi ini didasari niat membenarkan yang hak dan melawan yang batil,” katanya.

Baca Juga:

Disebutkan, sejarah harus diluruskan untuk menjaga warisan Sunan Gunung Jati. Para santri yang datang berharap, agenda tahlilan 40 hari Sultan Sepuh XIV Arief Natadiningrat tidak diteruskan dengan jumenengan atau penobatan Sultan Sepuh XIV.

Para santri mengaku, kedatangan mereka hanya untuk mengaji, tahlil dan salawat. “Semoga Allah mengijabah, kita semua datang memenuhi panggilan kanjeng sinuhun,” katanya. (rdh)

Tonton video berikut:

https://youtu.be/o6HATm57wZY
Tags :
Kategori :

Terkait