Daya Motor

BGN Pastikan Bakal Ada Tambahan Penerima MBG Hingga 300 Ribuan Orang

BGN Pastikan Bakal Ada Tambahan Penerima MBG Hingga 300 Ribuan Orang

Sejumlah siswa sedang menyantap makanan dari program Makan Bergizi Gratis (MBG).-ISTIMEWA/RADARCIREBON.COM-

JAKARTA, RADARCIREBON.COM - Pemerintah berencana akan menambah penerima manfaat program Makan Bergizi Gratis (MBG) sebanyak 373.531 orang.

Hal ini disampaikan oleh juru bicara Badan Gizi Nasional (BGN), Reddy Hendra via virtual dalam jaringan (daring), 30 Juni 2025 kemarin.

"Dalam sepekan terakhir, akan terjadi penambahan 373.531 penerima manfaat baru yang mencakup peserta didik dari berbagai jenjang," ucapnya.

Reddy menyebutkan, penambahan tersebut terdiri dari PAUD, TK, dan Raudhatul Athfal (321.702 siswa), SD dan MI (2.483.000 siswa), SMP dan MTs (1.534.442 siswa), hingga SMA, SMK dan sederajat (1.169.979 siswa).

BACA JUGA:Sidak Pembuangan Sampah Liar di Kedawung, Bupati Imron: Cirebon Harus Bersih

BACA JUGA:Kapolresta Cirebon Ajak Pemuda Terjun ke Bidang Ketahanan Pangan, KNPI Siap Beri Dukungan

BACA JUGA:Luar Biasa, Kabupaten Cirebon Raih Juara Umum di Pentas PAI SD Tingkat Jawa Barat

Kemudian, program MBG juga menjangkau santri di pondok pesantren (27.760 orang), siswa PKBM dan SLB (10.319 orang), seminari (802 siswa), ibu hamil (15.780 orang), ibu menyusui (26.504 orang), dan balita (74.999 orang).

Jutaan penerima program MBG ini akan dilayani oleh 1.861 Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG).

Secara keseluruhan, 75.325 orang telah terlibat sebagai personel di SPPG, meningkat 2.804 orang dibanding pekan sebelumnya.

"Penambahan 253 kelembagaan ekonomi lokal terdiri dari Koperasi, BUMDes, dan UMKM yang sudah menyuplai bahan baku ke SPPG," sebutnya.

BACA JUGA:CBP Rupiah Championship 2025, Cari Duta Guru dan Duta Muda di Ciayumajakuning

BACA JUGA:Demi Keamanan dan Estetika, Pemkab Cirebon dan Apjatel Rapihkan Kabel di Jalan Tuparev

BACA JUGA:BSI International Expo 2025 Catat Transaksi Hingga Rp2,66 Triliun

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber:

Berita Terkait