Ternyata Ini Penyebab Suara Dentuman yang Heboh di Jakarta

Ternyata Ini Penyebab Suara Dentuman yang Heboh di Jakarta

JAKARTA - Suara dentuman yang terdengar di Jakarta Timur dan sekitarnya, akhirnya diketahui sumber suaranya. Itu bukan kilat maupun aktivitas gempa bumi.

TNI AU mengatakan suara dentuman berasal dari bahan peledak trinitrotoluena (TNT) di acara penyambutan prajurit baru Paskhas di Halim Perdanakusuma, Jaktim. Dentuman itu berasal dari upacara tradisi paskhas.

“TNT itu kan nitrogen hanya suara saja, tidak ada efek penghancuran, bukan latihan, itu hanya tradisi aja,\" kata Kadispen TNI AU Marsma Fajar Adriyanto, kepada wartawan.

Fajar mengatakan dentuman itu bukan berasal dari latihan prajurit TNI AU. Selain itu, dia menegaskan tak ada efek hancur dari dentuman TNT dalam acara Paskhas tersebut.

\"Nggak ada efek apa-apa, kaya suara ban meletus tapi karena malam sudah sepi. Jadi kenceng, nggak ada latihan, itu hanya tradisi. Jadi kalau yang kamu tahu lihat atau kamu tahu ada acara tradisi di Paskhas ya betul memang, acara tradisi, bukan latihan, tradisi itu untuk prajurit baru,\" ujar dia.

Fajar menyebut efek suara dentuman itu terdengar jauh karena waktunya pada malam hari. (yud)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: