Haurgeulis Tuan Rumah MTQ Ke-45

Haurgeulis Tuan Rumah MTQ Ke-45

INDRAMAYU - Pemerintah Kecamatan Haurgeulis dipilih sebagai tuan rumah pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-45 tingkat Kabupaten Indramayu. Kegiatan MTQ tersebut akan dilaksanakan pada bulan September 2013. Hal itu sesuai dengan surat keputusan (SK) Bupati Indramayu Hj Anna Sophanah. Pemerintah Kecamatan dan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Haurgeulis, menggelar rapat dengan instansi terkait guna membahas persiapan MTQ yang akan dilakanakan di Haurgeulis, Senin (22/7). Rapat dipimpin oleh Camat Haurgeulis Drs Dadang Rusyanto MSi, perwakilan MUI dan para kuwu se-Kecamatan Haurgeulis. Rapat membahas persiapan fisik yang bakal dijadikan tempat berlangsungnya sejumlah cabang MTQ, termasuk persiapan menginap para kafilah yang akan ditempatkan di 31 rumah penduduk sesuai dengan jumlah kafilah dari perwakilan masing-maisng kecamatan. Menurut Dadang, rapat perdana kali ini dalam rangka mempersiapkan segala sesuatu untuk kesuksesan pelaksanaan kegiatan MTQ ke-45 tingkat Kabupaten Indramayu. Lokasi yang akan digunakan untuk pelaksanakan MTQ di halaman depan kantor kecamatan. Sedangkan untuk penginapan para peserta, panitia telah mempersiapkan rumah warga yang sengaja disewa selama berlangsungnya kegiatan MTQ. Untuk mandi cuci kakus (MCK), selain memanfaatkan sumur-sumur warga pihaknya akan meminta bantuan PDAM Tirta Dharma Ayu untuk persedian air melalui pipanisasi dengan disalurkan ke masing-masing penginapan para peserta. “Yang jelas kami sudah siap sebagai tuan rumah MTQ tingkat Kabupaten Indramayu. Masyarakat setempat juga sangat antusias dan menyambut baik wilayahnya dipilih sebagai tempat kegiatan keagamaan,” ungkap Dadang. (dun)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: