PNS Bakal Dapat THR, Pemkab Diperkirakan Siapkan Rp4,9 Miliar

PNS Bakal Dapat THR, Pemkab Diperkirakan Siapkan Rp4,9 Miliar

INDRAMAYU - Kabar gembira bagi kalangan pegawai negeri sipil (PNS) di lingkungan pemerintah kabupaten Indramayu. Pasalnya mereka kembali akan mendapatkan tunjangan hari raya (THR) pada tahun ini. Bupati Indramayu, Hj Anna Sophanah mengatakan, THR akan segera dibagikan dalam pekan ini dan paling lambat tujuh hari sebelum Lebaran. “Tunjangan bagi PNS ada dan nilainya Rp300 ribu per orang. Diharapkan dalam waktu dekat sudah bisa dicairkan,” kata bupati, usai menghadiri rapat paripurna di DPRD Indramayu, Rabu (24/7). Bupati berharap agar pemberian tunjangan tersebut jangan dilihat nilainya. Karena itu semata-mata bentuk kepedulian dari dirinya terhadap para PNS menjelang Lebaran. “Yah, lumayan saja buat beli ketupat,” ujarnya. Salah seorang PNS di lingkungan setda Indramayu, Deni mengaku senang karena tahun ini kembali mendapatkan THR. Meskipun nilainya masih sama dengan tahun lalu yaitu Rp300 ribu, namun menurutnya cukup lumayan daripada tidak mendapatkan sama sekali. “Di daerah lain belum tentu dapat lho, jadi ini sangat lumayan sekali,” tuturnya. Sementara informasi yang diperoleh Radar dari Kepala Bagian Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Indramayu, Drs H Eddy Mulyadi MM, jumlah pegawai negeri sipil (PNS) di lingkungan pemkab Indramayu saat ini sebanyak 16.355 orang. Jumlah tersebut tersebar luas di berbagai dinas dan instansi. Apabila setiap orang berhak mendapatkan tunjangan Rp300 ribu, berarti pemerintah harus menganggarkan Rp4,9 miliar lebih untuk tunjangan hari raya (THR) bagi kalangan PNS. (oet)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: