TNI Berkomitmen Mengamankan Pilkada Serentak 2020

TNI Berkomitmen Mengamankan Pilkada Serentak 2020

JAKARTA – Tentara Nasional Indonesia (TNI) menyatakan komitmennya membantu Polri dalam pengamanan Pilkada Serentak 2020 pada 9 Desember mendatang.

“Itu sudah direncanakan tentunya dengan Polri kami lebih pada mendukung seperti selama ini yang sudah dilaksanakan pada saat Pilpres lalu,” kata Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Mayjen Achmad Riad di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Jumat (13/11).

Riad mengatakan, pihaknya bakan menyiapkan personel pengamanan yang jumlahnya tergantung kebutuhan Polri.

“Yang jelas TNI dukung untuk menciptakan keamanan,” katanya.

Ia menambahkan, TNI akan berfokus melakukan pengamanan terhadap 270 daerah yang menggelar Pilkada Serentak 2020.

“Pengamanan akan dikoordinasikan antara polda dan kodam setempat,” imbuhnya. (riz/fin)

https://www.youtube.com/watch?v=f2zxT_r6GOE

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: