Hati-hati Beli Parsel

Hati-hati Beli Parsel

SUMBER- Sekretaris Daerah Pemerintah Kabupaten Cirebon, Drs H Dudung Mulyana MSi mengimbau masyarakat agar jeli saat membeli parsel untuk kebutuhan Idul Fitri. Sebab, disinyalir banyak makanan dan minuman kedaluwarsa yang terdapat dalam paket parsel. “Waspada dan jangan mudah tergoda membeli parsel, hanya karena kemasannya cantik dan menarik. Harus hati-hati karena dalam parsel itu banyak makanan dan minuman kedaluwarsa,” bebernya, dalam rapat koordinasi dengan 18 organisasi perangkat daerah, Kamis (25/7). Dudung mengungkapkan, imbauan ini tidak mengada-ngada. Sebab, dari hasil inspeksi mendadak yang dilakukan Dinas Perindustrian dan Perdagangan, banyak ditemukan parsel yang isinya sudah kedaluarsa. Hanya saja, dirinya tak mau menuding, parsel sengaja dijadikan alat untuk menjual makanan yang tidak laku. “Yang penting teliti dulu. Jangan sampai menyesal membeli parsel yang isinya sudah tidak layak konsumsi,” imbaunya. Dudung menegaskan, dirinya mengeluarkan imbauan itu tanpa tendensi terhadap pengusaha parsel. Dia hanya menginginkan masyarakat berhati-hati dan penjual parsel juga tidak sembarangan berjualan. “Saya hanya mengingatkan. Jangan sampai masyarakat nantinya jadi korban makanan yang tidak layak makan. Kalau sudah sakit, kan repot juga nantinya,” ucap dia. (via)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: