Proyek Mangkrak, Alun-alun Kejaksan Ditanami Singkong
CIREBON - Proyek finishing revitalisasi Alun alun Kejaksan nampak tak menunjukkan ada progress signifikan. Malahan di lokasi ditemukan sejumlah tanaman singkong. Kondisi ini, tentu membuat miris.
Dari Pantauan Radar Cirebon, nampak suasana Alun-alun Kejaksan sangat berbeda dengan beberapa bulan lalu, di mana masih banyak terdapat pekerja. Belakangan, tak ada satu pun pekerja di lokasi.
Baca Juga: Tertipu Ratusan Juta sama Juragan Minyak Talun, Ini Wajah Pelakunya
Yang membuat miris adalah mulai terjadi kerusakan pada beberapa bangunan. Misalnya di bangunan lantai 2 yang rencananya dipakai untuk sentra PKL. Nampak bangunan tersebut mengalami kerusakan di bagian plafon.
Tak hanya itu, rumput liar tumbuh di mana-mana. Bahkan ada juga tanaman singkong. Padahal, seharusnya proyek finishing ini telah memasuki tahap pekejaan penataan taman.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: